Viral Ada Bos Beri Pinjaman Bunga 0% Untuk Karyawan Nonton Coldplay

Viral di media sosial ada seorang bos perusahaan yang ingin memberikan pinjaman uang berbunga 0% kepada karyawannya yang ingin nonton konser Coldplay di Jakarta.

Viral Ada Bos Beri Pinjaman Bunga 0% Untuk Karyawan Nonton Coldplay
Bos Beri Pinjaman Uang Untuk Karyawan yang Ingin Nonton Konser Coldplay di Jakarta. Gambar : Instagram.com/@coldplay

BaperaNews - Berbagai cerita unik muncul menjelang masa war tiket konser Coldplay di Jakarta. Tiket yang dijual seharga Rp 800.000 – 11.000.000 ini berusaha didapatkan oleh para fans apapun caranya.

Banyak yang mengaku rela berjuang habis-habisan seperti menjual barang berharga hingga pinjam uang ke pinjol.

Salah satu cerita unik datang dari sebuah perusahaan, disebutkan ada seorang bos beri pinjaman uang bagi karyawannya yang ingin membeli tiket konser Coldplay dengan bunga nol persen.

Informasi diunggah oleh pengguna Twitter yang merupakan karyawan di perusahaan tersebut @aetharaz. Ia mengunggah email dari atasannya.

“Kantor gue, CEO gue, ngasih pinjaman uang dengan  bunga 0% buat karyawannya yang mau nonton Coldplay, kalau Taylor Swift ke Indonesia dia juga mau ngasih pinjaman” cuit akun tersebut.

“Alasannya karena beliau pernah nonton konser Coldplay di luar negeri dan merasa puas banget, lingkungan kerja aku memang supportive banget dan seru” jelasnya.

Tidak ada batasan dari nilai pinjaman uang yang ditawarkan, yang penting memang dipakai untuk beli tiket konser Coldplay langsung dari website asli penjualannya.

“Gak ada batasannya, yang penting beli tiketnya harus dari officialnya di https://coldplayinjakarta.com dan kasih receipt yang valid” pungkasnya.

Baca Juga : Harga Tiket Konser Coldplay Jakarta 2023 Dirilis, Paling Mahal 11 Juta!

Keterangan Bos Pemberi Pinjaman Bunga 0%

Bos beri pinjaman uang berbunga 0% pada karyawannya yang ingin nonton konser Coldplay di Jakarta tersebut ialah CEO Hypefast Achmad Alkatiri, ia mengaku memang bersedia memberi pinjaman uang tersebut karena dari pengalamannya yang pernah nonton konser Coldplay di tahun 2017 lalu ia merasa sangat puas. Menurutnya, konser Coldplay di Indonesia ini memang sangat langka untuk fans.

“Itu adalah pengalaman yang luar biasa dan menurut saya konser terbaik dalam hidup saya. Sebagai fans Coldplay, Indonesia masuk wishlist lokasi konser itu jadi sesuatu yang sudah ditunggu sejak lama. Saya ingin membantu tim Hypefast terutama mereka yang fans Coldplay agar bisa mewujudkan mimpi mereka nonton langsung konser Coldplay” ungkap Ahmad.

“Nantinya cicilan bisa dibayar dengan memotong gaji karyawan secara langsung sesuai tenornya, jadi kalau ada tim Hypefast yang pengen dapet tiket konser Coldplay itu mereka bisa klaim pembeliannya dan kita ganti dengan sistem cicilan. Mau beli kategori tiket apa terserah aja, silahkan saja, itu kan kesempatan sangat langka, jadi kita dukung agar mereka bisa nikmati konser ini sepuasnya” tandas Ahmad.

Baca Juga : Coldplay Konser Di GBK Jakarta 15 November 2023, Ini Jadwal War Tiketnya!