Sayap Pesawat Garuda Pengangkut Jemaah Haji Terbakar

Sayap Pesawat Garuda Indonesia dengan kode penerbangan GIA 1105 yang mengangkut jemaah haji sempat terbakar. Direktur Utama Garuda Indonesia langsung menindak tegas kejadian ini. Baca selengkapnya di sini!

Sayap Pesawat Garuda Pengangkut Jemaah Haji Terbakar
Sayap Pesawat Garuda Pengangkut Jemaah Haji Terbakar. Gambar : Simpleflying

BaperaNews - Pesawat Garuda Indonesia dengan kode penerbangan GIA 1105 mengalami kejadian mengerikan saat mesin pada sayap sebelah kanan terbakar.

Sayap pesawat Garuda terbakar ini terjadi saat pesawat sedang dalam proses lepas landas dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, pada Rabu (15/5).

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, menyatakan bahwa penerbangan tersebut mengangkut 450 jemaah haji asal Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Setelah terdeteksi adanya percikan api pada salah satu mesin, Pilot in Command (PIC) memutuskan untuk melakukan prosedur Return to Base (RTB) guna meminimalisir risiko dan memastikan keselamatan operasional penerbangan.

"Penerbangan GA-1105 rute Makassar – Madinah pada hari ini engangkut kelompok terbang (Kloter) 5 asal embarkasi Makassar, melakukan prosedur Return to Base (RTB) sebagai langkah cepat guna memitigasi risiko pada aspek safety dan keamanan operasional pada penerbangan tersebut," kata Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra.

Keputusan RTB tersebut diambil dengan pertimbangan bahwa mesin pesawat memerlukan pemeriksaan lebih lanjut. Pesawat berhasil melakukan pendaratan darurat kembali di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, pada pukul 17.15 WITA. Seluruh penumpang dievakuasi dengan selamat dan akan menunggu penerbangan pengganti.

"Perlu kami sampaikan bahwa penerbangan tersebut telah mendarat dengan selamat di Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar pada pukul 17.15 LT, seluruh penumpang tengah diarahkan kembali menuju asrama untuk menunggu kesiapan pesawat pengganti," jelas Irfan.

Baca Juga: Wow! Rombongan Siswa SD di Salatiga Sewa Pesawat Buat Study Tour Gegara Rajin Bayar Uang Kas

Irfan Setiaputra menegaskan bahwa semua penumpang tiba di bandara dalam keadaan baik dan selamat. Proses evakuasi dan pendampingan jemaah haji menuju asrama dilakukan dengan melibatkan stakeholder kebandarudaraan terkait demi menjaga aspek keselamatan dan kenyamanan mereka.

Sebelumnya, pesawat GIA 1105 berangkat dari Bandara Sultan Hasanuddin pada pukul 15.30 WITA dan seharusnya tiba di Bandara Internasional Prince Mohammad bin Abdulaziz, Madinah, pada pukul 21.10 waktu setempat. Pesawat tersebut membawa 450 jemaah haji dari embarkasi Makassar dan 18 awak pesawat.

Garuda Indonesia menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami oleh seluruh penumpang, termasuk Kementerian Agama RI sebagai penyelenggara haji.

Maskapai ini sedang melakukan koordinasi intensif dengan pihak terkait untuk memberikan tindak lanjut penanganan jemaah agar perjalanan mereka dapat dilanjutkan dengan aman.

Baca Juga: Pilot dan Kopilot Batik Air Tertidur 28 Menit Saat Penerbangan Kendari-Jakarta, Pesawat Sempat Keluar Jalur