Bikin Konten Makanan, Raisa Tak Tahu Cara Makan Kerak Telor

Raisa mencicipi berbagai jajanan di PRJ 2024, dalam video mukbang yang viral di TikTok. Menariknya, ia bahkan tidak tahu bagaimana cara memakan kerak telor. Simak selengkapnya di sini!

Bikin Konten Makanan, Raisa Tak Tahu Cara Makan Kerak Telor
Bikin Konten Makanan, Raisa Tak Tahu Cara Makan Kerak Telor. Gambar: Kolase Tangkapan Layar Tiktok/@raisa6690

BaperaNews - Penyanyi Raisa Andriana atau Raisa mengejutkan banyak orang dengan aksinya mencicipi berbagai jajanan di Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024. Momen seru ini ia bagikan melalui akun TikTok pribadinya, @raisa6690, hingga menjadi viral.

Namun, hal yang paling menarik perhatian adalah ketika Raisa bingung cara makan kerak telor, salah satu makanan khas Betawi yang jadi ikon kuliner PRJ.

Pada kesempatan ini, Raisa tak hanya hadir sebagai pengisi acara tetapi juga meluangkan waktu untuk menikmati ragam kuliner yang menjadi sorotan di PRJ 2024. Dalam video TikTok yang diunggah pada Senin (1/7), Raisa memulai mukbang dengan mencicipi kerak telor.

Sembari mencoba memahami cara terbaik menikmatinya, ia bertanya pun bingung bagaimana cara mencicipi kerak telor tersebut.

"Makannya gini kayak sandwich gitu?" tanya Raisa.

Saat diberi tahu ada serundeng sebagai pelengkap, Raisa baru menyadari bahwa rasa yang sesungguhnya ada pada serundeng tersebut.

"Sejujurnya tadi aku pas colek luarnya doang, aku ngerasa kok hambar ya. Tapi ternyata semua flavornya tuh ada di serundeng," jelasnya.

Kerak telor memperoleh nilai 8 dari 10 dari Raisa, yang merasa aroma dan rasa kelapa sangrainya sangat menggugah. Setelahnya, Raisa mencoba mie instan Gaga yang viral.

Meskipun menyukai rasa mie, ia berharap ada lebih banyak sensasi pedas. Raisa memberi nilai 6 untuk mie instan ini.

Baca Juga: Raisa Jaga Sikap Saat Bertemu dengan Jungkook BTS

Tak berhenti di situ, Raisa juga mencoba sotong bakar yang besar dan memiliki rasa BBQ smoky. Meskipun sedikit keras, ia memberikan sotong bakar ini nilai 7.

"Ternyata rasa BBQ, bukan kecap. Ada rasa smoky-smokynya gitu, cuma agak keras ya," ungkap pelantun "Jatuh Hati" ini.

Jajanan lainnya yang dinikmati Raisa adalah bakso goreng, yang dinilainya sebagai camilan Indonesia sejati.

"Yang kayak goreng, tepung, bakso. Terus cuka pedas. Love it," katanya, memberikan nilai positif untuk camilan favoritnya ini.

Sebelum mengakhiri mukbang-nya, Raisa cicipi makanan lainnya, yakni rujak mangga Thailand dan memberikan nilai 8. Menurutnya, mangga tersebut sangat enak dengan bumbu rujak yang mirip bumbu rujak biasa tetapi lebih encer.

Sebagai penutup, Raisa membeli satu tas besar chiki, snack yang tak boleh dilewatkan di PRJ, dengan favoritnya adalah yang rasa Indomie.

Video mukbang Raisa telah ditonton hampir 1 juta kali, menarik perhatian banyak netizen. Mereka sangat menikmati melihat sisi lain dari penyanyi populer ini yang biasanya tampil anggun di atas panggung.

"Kapan lagi liat kak Yaya mukbang," tulis seorang netizen, merujuk pada nama panggilan akrab Raisa.

Tanggapan netizen menunjukkan bahwa konten mukbang ini tidak hanya menghibur tetapi juga memperkenalkan kembali berbagai jajanan khas yang ada di PRJ. Banyak yang merasa terinspirasi untuk mencoba jajanan yang sama setelah melihat review Raisa. 

@baperanews.com

Raisa mencicipi berbagai jajanan di PRJ 2024, dalam video mukbang yang viral di TikTok. Menariknya, ia bahkan tidak tahu bagaimana cara memakan kerak telor. #viral #raisa

♬ suara asli - BAPERA NEWS

Baca Juga: Meski Suka Mukbang, YouTuber Ini Tetap Langsing, Begini Rahasianya!