Apakah Diskon Tarif Tol Akan Berlaku di Mudik Lebaran 2023? Ini Kata BPJT
Pihak pengelola jalan tol selalu memberikan diskon selama musim mudik lebaran. Lalu apakah diskon tarif tol akan berlaku untuk mudik lebaran 2023? Simak penjelasannya dari BPJT.
BaperaNews - Pihak pengelola jalan tol selalu memberi diskon selama musim mudik lebaran sejak tahun 2015 lalu. Diskon tarif tol mudik lebaran terakhir kali diberikan pada tahun 2019, ketika masih pandemi Covid-19.
Lalu, bagaimana dengan tahun ini? Apa diskon tarif tol mudik lebaran 2023 akan diterapkan?
Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit memberi jawabannya, ia menyebut diskon tarif tol mudik lebaran 2023 bukan berasal dari pihaknya, namun inisiatif dari badan usaha.
Dari komunikasi terakhir yang ia lakukan, ia menyebut saat ini pihak badan usaha masih melakukan perhitungan jika diskon tarif tol mudik lebaran 2023 diterapkan.
“Mereka masih ngitung, mereka menghitung kemungkinan akan seperti apa kondisinya sebab tidak semua badan usaha itu kondisi keuangannya sama” terang Danang Parikesit di Jakarta Pusat pada Senin (20/3).
“Diskon kan dari badan usaha inisiatifnya, tapi kita juga komunikasi dengan mereka, kalau ada keinginan masyarakat terkait jalan tol” imbuhnya.
Secara bisnis, menurut Danang pendapatan badan usaha telah berkurang 40-60% di masa pandemi lalu, hal ini menjadi salah satu pertimbangan pihak badan tol memberi diskon atau tidak.
Baca Juga : Resmi Naik, Cek Daftar Tarif Terbaru Tol Kunciran-Serpong!
“Jadi di satu sisi kita perlu pahami masyarakat ingin mendapat layanan lebih, namun di sisi lain kita juga perlu paham kondisi keuangan mereka” lanjutnya.
Namun Danang memastikan di mudik lebaran 2023 ini akan lebih bebas, tidak ada lagi pembatasan atau PPKM (pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat) sebagai mudik sebelumnya di masa pandemi, maka kemungkinan pendapatan badan tol juga akan meningkat.
“Kalau musim lebaran pendapatan mereka bisa tinggi, selama setahun termasuk momen paling tinggi, hal ini juga yang jadi bahan komunikasi kami dengan mereka. Kita lihat saja nanti dua minggu sebelum lebaran apa ada pengumuman dari badan usaha untuk memberi diskon tarif tol” pungkas Danang.
Pada intinya, saat ini belum bisa diketahui ada diskon tarif jalan tol mudik lebaran 2023 atau tidak, sebab para pengusaha belum memutuskan. Walaupun ada diskon, diperkirakan akan diumumkan pada 2 minggu sebelum lebaran.
Sebelumnya di tahun 2019 diskon tarif tol mudik lebaran yang diberikan badan usaha sebesar 15%, tahun-tahun berikutnya mudik lebaran justru dilarang karena adanya pandemi.
Mudik baru kembali diizinkan pada tahun 2022 lalu, itupun masih dengan pembatasan atau PPKM sehingga diskon tarif tol mudik lebaran 2022 lalu tidak diberikan mengingat jumlah masyarakat yang mudik juga lebih terbatas.
Baca Juga : Mulai Beroperasi Hari Ini, Simak Daftar Harga Tarif Tol Cisumdawu!