Kemenag Terbitkan Jadwal Imsak Ramadhan 2023

Kementerian Agama (Kemenag) telah menerbitkan jadwal waktu shalat lima waktu dan Imsak untuk Ramadhan tahun ini, simak cara cek jadwal Imsak Ramadhan 2023.

Kemenag Terbitkan Jadwal Imsak Ramadhan 2023
Kementerian Agama terbitkan jadwal Imsak Ramadhan 2023. Gambar : Pexels.com/Dok. Craig Adderley

BaperaNews - Bulan Ramadhan 2023 atau 1444 Hijriah diperkirakan jatuh pada pertengahan Maret 2023. Kementerian Agama (Kemenag) telah menerbitkan jadwal waktu shalat lima waktu dan Imsak untuk Ramadhan tahun ini yang bisa diakses masyarakat di laman resmi Direktorat Bina Masyarakat Islam Kemenag di https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah.

Namun untuk tanggal mulai puasa Ramadhan 2023 belum ditentukan, Kemenag nantinya akan menjalankan sidang isbat terlebih dahulu untuk menilai posisi bulan atau memantau hilal.

Sidang isbat akan digelar mendekati waktu 1 Ramadhan tiba. Sidang isbat akan disiarkan secara langsung di sejumlah stasiun TV Indonesia dan hasilnya juga akan segera diumumkan kepada seluruh masyarakat Indonesia.

Untuk PP Muhammadiyah sudah mengumumkan jadwal 1 Ramadhan 1444 H jatuh di tanggal 23 Maret 2023. Muhammadiyah lakukan hisab dengan wujudul hilal hakiki. Muhammadiyah juga telah menetapkan hari raya Idul Fitri jatuh pada Jumat 21 April 2023.

Berikut jadwal Imsak Ramadhan 2023 di laman resmi BIMAS.

Baca Juga : Kapan Puasa 2023? Simak Informasi Lengkapnya!

Cara Cek Jadwal Imsak Ramadhan 2023 :

  1. Buka laman https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah melalui desktop atau HP Anda
  2. Pilih provinsi dan kota atau kabupaten tempat Anda tinggal
  3. Klik cari dan jadwal bisa langsung diunduh

Contohnya di DKI Jakarta, jadwal Imsak Ramadhan 2023 berada di rentang waktu 04.27 – 04.32 WIB sebulan penuh, sedangkan waktu adzan maghrib di pukul 17.53 – 18.05 WIB. Di hari terakhir puasa Ramadhan 2023 Imsak di DKI Jakarta jatuh pada pukul 04.27 WIB dan adzan maghrib pukul 17.53 WIB.

Tidak hanya wilayah Jakarta, jadwal Imsak dan jadwal shalat lima waktu selama bulan Ramadhan 2023 di 34 provinsi Indonesia juga telah dituliskan secara rinci. Anda bisa mengunduh jadwal tersebut sesuai lokasi tempat tinggal dalam format excel.

Waktu Imsak sendiri biasanya ditetapkan 10-15 menit sebelum adzan subuh, namun dalam kitab suci Al Qur’an tidak tertulis secara detail waktunya, waktu Imsak hanya dijelaskan mulai terbitnya fajar atau masuknya waktu subuh.

Di waktu Imsak ini, umat muslim yang berpuasa diminta menghentikan aktifitas makan minumnya. Hal ini sebagai bentuk peringatan dan kehati-hatian agar benar-benar siap menjalani puasa. Namun sebenarnya waktu yang wajib menghentikan makan dan minum ialah ketika adzan subuh berkumandang.

Baca Juga : PP Muhammadiyah Resmi Umumkan Awal Puasa Ramadhan 2023