Universitas Gunadarma Bikin Inovasi Perahu Listrik dan Sepeda Listrik Amfibi

Universitas Gunadarma bersama Kartanagari Group memperkenalkan prototipe perahu dan sepeda listrik amfibi, UG ELBO dan UG AMEB. Simak selengkapnya di sini!

Universitas Gunadarma Bikin Inovasi Perahu Listrik dan Sepeda Listrik Amfibi
Universitas Gunadarma Bikin Inovasi Perahu Listrik dan Sepeda Listrik Amfibi. Gambar : Humas Universitas Gunadarma

BaperaNews - Pada Jumat (22/3), Universitas Gunadarma (UG) bersama Kartanagari Group menghadirkan inovasi baru dalam dunia transportasi ramah lingkungan. Mereka berhasil membuat prototipe perahu dan sepeda listrik amfibi yang menawarkan solusi inovatif untuk menjelajahi darat dan air tanpa meninggalkan jejak karbon.

Peluncuran dan uji coba wahana ini dilakukan di zona danau dan pulau di UG Technopark, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, seiring dengan peringatan Hari Air Sedunia.

Prototipe perahu listrik yang dinamakan UG ELBO (Electric Boat) menjanjikan konsep ramah lingkungan untuk menjelajah perairan sungai dan danau tanpa meninggalkan jejak karbon. Sementara itu, Amphibious Electric Bicycle atau UG AMEB mengubah cara dunia dalam menjelajah darat dan air.

Direktur Utama Kartanagari Group, Priyo Jatmiko, menjelaskan bahwa UG AMEB dilengkapi dengan motor dinamo berkapasitas 500 watt dan baterai LFP (lithium ferophosphate) 1056 watt hours.

Selain itu, UG AMEB dapat di-charge dengan listrik rumahan 220 volt AC. Sementara itu, UG ELBO didesain dengan teknologi terbaru yang menyediakan panel surya fleksibel dengan kapasitas puncak 680 watt, baterai LFP 4224 watt hours, dan motor listrik 2200 watt. Keduanya dilengkapi dengan charger 220 volt AC untuk pengisian daya baterai.

Baca Juga: Yamaha Sedang Siapkan Motor Trail Listrik TY-E

Aji Nara Kusuma, Direktur Pemasaran Kartanagari Grup, menyoroti keunggulan dari masing-masing wahana. UG ELBO, selain menggunakan energi listrik yang ramah lingkungan, juga menawarkan navigasi yang hening sehingga pengguna dapat menikmati ketenangan suasana perairan.

Sementara UG AMEB dirancang untuk menghadapi medan darat dan air secara bersamaan dengan kemampuan beralih dari jalur darat ke jalur perairan. Selain itu, kedua wahana ini juga dibangun dengan konsep ramah lingkungan untuk mengurangi jejak karbon dan meminimalisir dampak lingkungan.

Profesor Budi Hermana, penanggung jawab pengembangan UG Technopark, menyatakan bahwa inovasi ini merupakan langkah lanjutan dalam melengkapi fasilitas teknologi di lokasi tersebut. Dia menegaskan bahwa UG akan terus berkolaborasi dengan dunia industri untuk menghasilkan inovasi yang berkontribusi dalam pembangunan berkelanjutan.

Baca Juga: Siswa SMK di Jakarta Lakukan Konversi Motor Listrik Guna Dukung Elektrifikasi