Manajer Ungkap Kondisi Tria The Changcuters usai Pingsan di The Sounds Project
Vokalis The Changcuters, Tria, pingsan saat tampil di acara The Sounds Project 2024 di Eco Park, Ancol.
BaperaNews - Vokalis The Changcuters, Mohammad Tria Ramadhani atau Tria, pingsan saat tampil di acara The Sounds Project 2024 yang berlangsung di Eco Park, Ancol, Jakarta Utara pada Sabtu (10/8). Kondisi Tria, setelah kejadian tersebut, telah mendapat perhatian luas dari publik dan penggemar.
Manajer The Changcuters, Dipa, mengungkapkan bahwa kondisi Tria kini stabil dan sudah siuman.
"Alhamdulillah keadaan sudah membaik dan stabil," tulis Dipa dalam pesan singkat pada Senin (12/8).
Dalam penampilan tersebut, Tria pingsan setelah menyanyikan dua lagu, termasuk lagu "Gila-gilaan". Video yang beredar di media sosial menunjukkan Tria The Changcuters mundur untuk minum sebelum tiba-tiba jatuh pingsan.
Kru band segera menggotong Tria ke belakang panggung, sementara The Changcuters menghentikan penampilannya. Perwakilan promotor kemudian meminta maaf atas ketidaknyamanan yang disebabkan oleh kondisi Tria.
Baca Juga: Vokalis The Changcuters Pingsan di Atas Panggung Sound project Usai Tampil Enerjik
"Sekali lagi saya mewakili promotor mengucap mohon maaf mungkin karena alasan kesehatan, yang sifatnya di luar kuasa kita semua," kata perwakilan promotor di atas panggung.
"Kita mohon doanya aja semoga kita bisa diberi kesempatan lagi," tambahnya.
Dipa juga menyampaikan bahwa saat ini belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut mengenai penyebab Tria pingsan.
"Mohon maaf sebelumnya hanya info itu yang bisa saya sampaikan saat ini," ujarnya.
Dipa menjelaskan bahwa pihak manajemen akan memberikan pernyataan resmi mengenai situasi ini dalam waktu yang tepat.
Baca Juga: Viral! Sopir Taksi Tolong Temannya yang Hampir Pingsan di Tol JORR