Mobil Listrik Wuling Akan Mulai Diproduksi Di Indonesia Akhir Tahun 2022

Perusahaan mobil Wuling akan memulai produksi mobil listrik di akhir tahun 2022, hal yang sama akan dilakukan oleh Honda, Suzuki, Mitsubishi, Hyundai, serta Toyota

Mobil Listrik Wuling Akan Mulai Diproduksi Di Indonesia Akhir Tahun 2022
Wuling Hongguan , Gambar : Rushlane

BaperaNews - Laporan China Daily pekan lalu menyebutkan bahwa Wuling akan memulai untuk memproduksi mobil listrik di Indonesia pada akhir 2022. Hal tersebut merupakan bagian dari strategi menjual mobil listrik di luar China pada tahun yang sama.

Mengenai jenis mobil yang akan diproduksi di Indonesia masih belum dapat diketahui, akan tetapi mobil tersebut berbasis platform Global Small Electric Vehicle (GSEV). 

Salah satu mobil sudah dibangun menggunakan platform ini adalah Hongguang Mini EV yang sangat laris di China.

Mini EV Sudah terjual lebih dari 370 ribu unit sejak diluncurkan pada tahun 2020. Shao Jie yang merupakan seorang pejabat eksekutif SAIC-GM-Wuling menyampaikan bahwa perwakilan di 70 negara operasi perusahaan sudah menyatakan ketertarikan pada model yang dibuat dari platform GSEV.

Pada Kongres New Energy Vehicle yang dilaksanakan pada Kamis (16/09/2021), Shao menyampaikan bahwa mulai tahun 2022 pihaknya akan meluncurkan beberapa model dari platform GSEV secara bertahap di China dan pasar luar negeri.

Shao tak menyebut negara mana di luar China yang pertama menjual model mobil tersebut. Akan tetapi, Shao berkata bahwa pada akhir 2022 nanti model baru platform GSEV akan mulai diproduksi di Indonesia. 

Selain itu,  SAIC-GM-Wuling pernah menjelaskan pada bulan Mei lalu bahwa anak perusahaannya di Indonesia, yaitu SGMW Motor Indonesia (Wuling Indonesia), akan membantu merancang standar dan kebijakan industri lokal New Energy Vehicle.

SAIC-GM-Wuling menyampaikan bahwa pihaknya akan berpartisipasi dalam merancang kebijakan serta standar industri yang relevan untuk NEV. Kemudian pihaknya akan membagikan pengalamannya di segmen tersebut dengan pemerintah Indonesia guna mendorong pengembangan lokal.

Diketahui, mulai tahun 2022 Indonesia akan mulai memproduksi mobil listrik Hyundai serta Hybrid milik Toyota. Selain itu Honda, Suzuki serta Mitsubishi juga telah menyatakan komitmennya untuk dapat dengan segera memproduksi mobil hybrid di Indonesia.

Indonesia merupakan pasar otomotif terbesar di kawasan Asia Tenggara yang telah menargetkan 20 persen produksi mobil di dalam negeri berupa kendaraan elektrifikasi pada 2025.

Wuling Mini EV diketahui telah mendarat di Indonesia pada bulan Juli lalu. Kala itu, Wuling Mini EV setir kiri muncul dalam video di media sosial di suatu tempat ketika ingin diangkut ke truk gendong.

Mobil tersebut diduga adalah unit pajangan untuk Gaikindo Indonesia International Auto Show. Akan tetapi, pihak Wuling Indonesia tak mengkonfirmasi secara resmi terkait hal tersebut.