Umi Pipik Beri Klarifikasi Usai Hadiahi Egy Maulana Brand LV yang Diduga Pro Israel
Umi Pipik klarifikasi terkait brand LV yang dijadikan sebagai kado atas kemenangan menantunya Egy. Ia menekankan bahwa brand tersebut tidak terafiliasi dengan Israel. Simak selengkapnya di sini!
BaperaNews - Umi Pipik memberikan penjelasan setelah memberikan hadiah sandal dari brand Louis Vuitton (LV) kepada menantunya, Egy Maulana Vikri, yang diduga mendukung Israel dalam konflik dengan Palestina.
Kontroversi bermula dari unggahan Umi Pipik di akun Instagramnya @_Umi_pipik_, yang memperlihatkan momen buka puasa bersama anak-anak dan menantunya, Egy Maulana Vikri.
Dalam momen tersebut, Umi Pipik memberikan hadiah sandal dari brand Louis Vuitton kepada Egy sebagai bentuk perayaan kemenangan sepak bola Timnas Indonesia atas Vietnam dengan skor 3-0 dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.
Unggahan tersebut menimbulkan protes dari sebagian netizen yang menduga bahwa brand Louis Vuitton mendukung Israel yang terlibat dalam konflik di Palestina.
Namun, Umi Pipik langsung memberikan klarifikasi terhadap dugaan tersebut. Melalui komentar di unggahannya, Umi Pipik menjelaskan bahwa sebelum memberikan hadiah tersebut, ia telah melakukan pengecekan melalui aplikasi bernama bdnassh, yang dianggapnya sebagai sumber yang akurat untuk mengetahui apakah suatu brand mendukung Israel atau tidak.
Baca Juga: Umi Pipik Beri Hadiah Egy Maulana Sandal LV Seharga Rp15 Juta Usai Menang Lawan Vietnam
Menurut pengecekannya, brand Louis Vuitton tidak terafiliasi dengan Israel.
"Saya sudah nge cek di bdnassh dan tidak ditemukan jika LV mendukung isriwil, bdnassh adalah aplikasi akurat untuk kita bisa cek barang-barang apa yang mendukung isriwil," ungkap Umi Pipik.
Dengan klarifikasi tersebut, Umi Pipik berharap dapat menenangkan perdebatan yang muncul di media sosial terkait hadiah yang diberikannya kepada menantunya.
Klarifikasi ini menjadi penegasan dari Umi Pipik bahwa keputusannya memberikan hadiah sandal dari brand Louis Vuitton kepada Egy Maulana Vikri tidak memiliki keterkaitan dengan isu politik, dan semata-mata sebagai ungkapan kebahagiaannya atas prestasi yang diraih oleh menantunya.
Baca Juga: Tak Kuat LDR, Adiba Khanza Susul Egy Maulana Vikri ke Qatar