Truk Muatan Paving Block Kecelakaan di Cimahi, Sopir Tewas

Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Kolonel Masturi, Kota Cimahi, ketika sebuah truk bermuatan paving block menabrak beberapa kendaraan dan terguling. Simak selengkapnya di sini!

Truk Muatan Paving Block Kecelakaan di Cimahi, Sopir Tewas
Truk Muatan Paving Block Kecelakaan di Cimahi, Sopir Tewas. Gambar: Kolase Tangkapan Layar X/@LokalPendaki

BaperaNews - Kecelakaan terjadi di Jalan Kolonel Masturi, Kampung Warungmuncang, Kelurahan Cipageran, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jawa Barat, pada Senin (27/5) siang.

Sebuah truk muatan paving block dengan nomor polisi D 8951 BY mengalami kecelakaan, menabrak beberapa kendaraan, dan terguling setelah menabrak pohon. Akibat kejadian ini, sopir truk meninggal dunia di tempat.

Kasbi, seorang relawan SAR Wanadri, yang berada di lokasi kejadian, mengungkapkan bahwa sopir truk tersebut tewas di tempat kejadian, sementara kernet truk selamat meski mengalami luka parah dan sempat terjebak di dalam kendaraan.

“Sopir meninggal dunia di tempat, sedangkan kernet selamat. Tadi sempat terjebak di dalam. Kita evakuasi dengan cara gergaji besi bagian pintu, sekarang sudah dibawa ke rumah sakit,” jelas Kasbi.

Truk muatan paving block kecelakaan ini juga melibatkan dua kendaraan lain, yaitu sebuah mobil minibus Nissan Grand Livina dengan nomor polisi D 1491 XHJ dan sepeda motor Yamaha Mio dengan nomor polisi D 2592 UCM. Kedua kendaraan tersebut mengalami kerusakan parah akibat tertabrak truk.

"Mobil Nissan kerusakan bagian bodi cukup parah karena ikut ditabrak. Motor Mio juga sama. Penumpangnya mengalami luka ringan dan sudah dibawa ke rumah sakit," tambah Kasbi.

Menurut laporan kepolisian dari Polres Cimahi, kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Truk bermuatan paving block tersebut mengalami hilang kendali saat melaju di jalan menurun dan menabrak bagian kanan bodi mobil Grand Livina yang datang dari arah berlawanan.

Baca Juga: Bus Rombongan Study Tour SMP PGRI 1 Wonosari Kecelakaan di Tol Jombang. 2 Orang Tewas

Truk kemudian oleng ke kiri, menabrak pohon, dan akhirnya terjungkir dengan posisi keempat rodanya di atas. Serpihan paving block yang berserakan di jalan juga menimpa sepeda motor Yamaha Mio yang datang dari arah Cimahi menuju Cisarua.

Komandan Regu 1 Pemadam Kebakaran Kota Cimahi, Indrahadi, menyatakan bahwa timnya telah melakukan evakuasi terhadap korban dan pohon yang tertabrak truk.

"Evakuasi korban dan pohon sudah dilakukan. Sekarang tinggal mobilnya saja yang belum dievakuasi," ujar Indrahadi.

Dalam kecelakaan truk ini, dilaporkan satu orang meninggal dunia, yaitu sopir truk. Selain itu, terdapat beberapa korban lain yang mengalami luka ringan hingga berat.

Secara keseluruhan, ada tujuh orang yang terlibat dalam kecelakaan ini: dua orang di truk, tiga orang di mobil Grand Livina, dan dua orang di sepeda motor. Para korban luka dibawa ke RS Cibabat Kota Cimahi dan RS Mitra Kasih untuk mendapatkan perawatan.

Baca Juga: Disebut Tewas Kecelakaan, Ternyata Hansip Ini Jadi Korban Pembunuhan, Istri Terlibat