Top 3 Dunia, Ukraina Dukung Kemerdekaan RI, Hingga Ganja Legal di Thailand

Top 3 Dunia hari ini datang dari berita Ukraina dukung kemerdekaan RI, lalu juga ganja legal di Thailand dan Inggris larang tayangan film The Lady of Heaven.

Top 3 Dunia, Ukraina Dukung Kemerdekaan RI, Hingga Ganja Legal di Thailand
Top 3 Dunia hari ini datang dari berita Ukraina mendukung Kemerdekaan Indonesia, lalu juga ganja legal di Thailand. Gambar : Unsplash.com/Dok. Jeff W

BaperaNews - Berita top 3 dunia hari ini dimulai dari sejarah antara Ukraina dan Indonesia yang dulunya saling mendukung dengan membantu Indonesia masuk PBB dan mendukung kemerdekaan RI, selain itu ada juga berita Thailand yang sudah mulai memperbolehkan penggunaan ganja untuk warganya, dan larangan peredaran film tentang putri Nabi Muhammad di Inggris.

Berikut Top 3 dunia hari ini yang Baperanews.com rangkum untuk Anda :

  1.       Ukraina dukung kemerdekaan RI hingga kenalkan ke PBB

Ukraina punya ikatan sejarah dengan Indonesia, negara tersebut ternyata punya peran penting selama masa revolusi Indonesia pada tahun 1945 – 1950. Hal ini diungkap oleh Dubes RI untuk Jerman, Arif Havas, ia mengunggah foto tua berlatar Indonesia tahun 1946 dimana terdapat sejumlah pemuda Indonesia berbaris di jalan dan membawa poster bertuliskan Terima Kasih Ukraina.

Pada tahun 1946, Ukraina juga mengenalkan Indonesia ke Dewan Keamanan PBB dan mengutuk penjajahan, Ukraina jadi Negara pertama yang usul agar kemerdekaan Indonesia dibahas di Dewan Keamanan PBB.

Hingga saat ini Indonesia masih berhubungan baik dengan Ukraina, Indonesia mengirim bantuan kemanusiaan ke Ukraina, namun juga tetap berhubungan baik dengan Rusia dan mengundang presiden dari kedua Negara tersebut untuk hadir di KTT G20 Bali November 2022 mendatang.

  1.       Ganja di Thailand sudah legal, 4.000 narapidana dibebaskan

4.000 lebih narapidana yang sebelumnya terjerat kasus ganja dibebaskan mulai dari tanggal 9 Juni 2022, dimana per hari tersebut ganja dinyatakan sebagai barang legal. Mulai tanggal tersebut, semua orang di Thailand bebas menanam dan memiliki ganja tanpa harus izin pada pihak berwenang.

Baca Juga : Caplok Ukraina, Putin Bandingkan Dengan Kaisar Rusia

Ganja boleh untuk dikonsumsi di Thailand dengan tujuan kesehatan, namun tetap dalam batasan yang ditentukan oleh Menteri Kesehatan setempat. Untuk ganja yang diekspor, diekstraksi, atau produksi dalam jumlah besar masih harus ijin kepada pihak berwenang.

  1.       Inggris larang tayangan film The Lady of Heaven

The Lady of Heaven ialah film tentang putri Nabi Muhammad SAW, film tersebut dibuka dengan adanya invasi ISIS ke Irak, kemudian menggambarkan kisah Fatimah dengan menenun dugaan kejadian di hidupnya dengan seorang anak yatim piatu Irak.

Film tersebut diprotes karena dianggap tidak menggambarkan sejarah secara benar, bahkan tokoh islam digambarkan secara negatif yang bisa memicu kebencian. Warga muslim Inggris menyatakan kemarahannya. Penulis film tersebut juga berkata “Aisha, istri Nabi Muhammad musuh Tuhan”.

Film tersebut selain dilarang di Inggris, juga dilarang di Mesir dan Pakistan, para ulama telah mengeluarkan fatwa melarang menonton film tersebut.