Jenazah Eril Tiba, Disemayamkan Di Gedung Pakuan Bandung

Jenazah Eril akan tiba di Indonesia pada hari Minggu 12 Juni 2022 jam 15.45 WIB bersama Ridwan Kamil dan akan disemayamkan di Gedung Pakuan Bandung.

Jenazah Eril Tiba, Disemayamkan Di Gedung Pakuan Bandung
Ridwan Kamil bersama Jenazah Eril yang tiba di Indonesia akan disemayamkan di Gedung Pakuan Bandung. Gambar : Jabar.tribunnews.com/Muhammad Syarif

BaperaNews - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, anak Gubernur Jabar Ridwan Kamil akan disemayamkan di Gedung Pakuan Bandung pada hari Senin 13 Juni 2022.

Ridwan Kamil dan jenazah Eril akan terbang dari Swiss pada hari ini Sabtu 11 Juni 2022 pukul 10.10 waktu setempat atau pukul 15.10 WIB, mereka diperkirakan tiba di Bandara Soekarno Hatta Indonesia, Jakarta pada hari Minggu 12 Juni 2022 jam 15.45 WIB.

Salah satu perwakilan dari keluarga Ridwan, Erwin Muniruzzaman mengatakan jenazah akan langsung diberangkatkan ke kediaman resmi Gubernur Jawa Barat di Gedung Pakuan Bandung ia juga mempersilahkan wara yang ingin takziah.

‘Warga yang ingin hadir dan ingin menyampaikan doa, shalat jenazah, dan dukungan lainnya dipersilahkan setelah jenazah sampai di Pakuan, setelah acara keluarga jam 23.00 WIB sampai 08.00 pagi” ujar Ridwan Kamil (11/6).

Sementara itu, Jubir Pemprov Jabar, Wahyu Mijaya juga menyampaikan hal serupa “Kalau ada masyarakat yang ingin menshalatkan jenazah di Pakuan akan dibuka pukul 23.00 WIB sampai 08.00 pagi” jelasnya.

Kemudian, pada hari Senin jam 09.00 WIB jenazah Eril akan dimakamkan di Cimaung Bandung, selama proses pemakaman hanya boleh diikuti oleh pihak keluarga, baru setelah acara pemakaman selesai, warga yang ingin takziah dipersilahkan.

Baca Juga : Ridwan Kamil Temui Sosok Yang Temukan Jenazah Eril, Ternyata Seorang Guru SD

Ridwan Kamil mengatakan Eril akan dimakamkan di sebelah masjid “Rumah akhirmu berada di sebelah masjid yang didesain dan sedang dibangun ayahmu, masjid yang bertempat di kampong ibumu, dan yang terpenting, masjid ini dinamai seperti namamu, Masjid Al Mumtadz” ujarn Ridwan di Instagram (11/6).

Deskripsi area pemakaman Eril akan dikelilingi pemandangan yang menyejukkan mata, di sampingnya ada sungai kecil dengan pemandangan gunung dan sawah hijau permai.

Eril sempat menjadi sorotan di Indonesia dan di Swiss, setelah dilaporkan hilang ketika berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss pada 26 Mei 2022 lalu. Selama dua minggu, pencarian Eril terus dilakukan

Hingga akhirnya pada hari Rabu 8 Juni 2022, jenazah Eril ditemukan di bendungan Engehalde dalam keadaan yang sangat baik, utuh, tidak kurang suatu apapun, dan bersih. Eril juga Nampak tersenyum dan bau wangi daun eucalyptus, tentu hal ini membuat Ridwan Kamil dan keluarga tenang, beserta seluruh rakyat Indonesia yang selama ini menantikan kabarnya.

Selamat jalan Emmeril Kahn Mumtadz, semoga mendapat tempat terbaik di sisiNya.