Stranger Things 5 Dikonfirmasi Tayang 2025, Ini Judul Episodenya
Stranger Things 5 dikonfirmasi rilis 2025 dengan judul episode terbaru. Musim terakhir ini akan menutup kisah epik di dunia Upside Down yang dimulai sejak 1987.
BaperaNews - Netflix telah mengonfirmasi bahwa musim kelima serial televisi Stranger Things akan tayang pada 2025. Pengumuman ini disertai dengan rilis judul delapan episode yang akan mengakhiri perjalanan serial populer tersebut.
Pengumuman ini disampaikan melalui sebuah video teaser di akun media sosial Netflix pada Rabu (6/11), yang menegaskan bahwa Stranger Things 5 akan menjadi musim terakhir dari serial ini, dengan latar waktu yang diatur pada musim gugur tahun 1987.
"Pada musim gugur 1987, satu petualangan terakhir dimulai. Stranger Things 5 akan hadir pada 2025," tulis akun resmi Netflix dalam unggahannya.
Musim kelima ini dipastikan akan melanjutkan cerita dengan episode perdana berjudul The Crawl. Episode kedua diberi judul The Vanishing of..., diikuti dengan judul-judul lain yaitu The Turnbow Trap, Sorcerer, Shock Jock, Escape From Camazotz, The Bridge, dan diakhiri dengan episode terakhir bertajuk The Rightside Up.
Beberapa judul ini tampak mengacu atau berkaitan dengan elemen-elemen yang pernah muncul di episode atau musim sebelumnya, memberikan penggemar petunjuk mengenai bagaimana alur cerita akan berkembang.
Judul The Vanishing of... pada episode kedua tampaknya memiliki kesamaan dengan episode pertama di musim pertama berjudul The Vanishing of Will Byers.
Judul ini juga mengisyaratkan adanya karakter yang akan hilang atau menghilang dalam alur cerita Stranger Things 5, meski karakter tersebut belum diungkap secara resmi.
Banyak penggemar berspekulasi bahwa karakter yang mungkin akan menjadi korban penculikan adalah Holly Wheeler, adik dari karakter Mike Wheeler yang diperankan oleh Finn Wolfhard.
Selain itu, episode ketujuh berjudul The Bridge tampaknya terkait dengan elemen yang ada di musim-musim sebelumnya. Judul ini mengingatkan pada episode The Piggyback di musim keempat dan The Gate di musim kedua.
The Bridge diperkirakan akan memainkan peran penting dalam alur cerita musim ini, dengan membawa para karakter melewati dimensi yang berbeda.
Hal ini juga sejalan dengan eksplorasi dunia lain yang telah menjadi fokus cerita sejak awal serial ini.
Baca Juga : Serial Stranger Things Season 5 Sudah Mulai Jalanin Proses Syuting
Episode terakhir Stranger Things 5 diberi judul The Rightside Up, yang tampaknya merupakan kebalikan dari The Upside Down, judul episode penutup di musim pertama.
Judul ini diyakini akan menggambarkan pemahaman lebih mendalam atau bahkan perlawanan terhadap dimensi Upside Down yang selama ini telah menjadi momok bagi warga Hawkins.
Dengan demikian, episode final ini berpotensi mengeksplorasi sisi yang berbeda dari dimensi tersebut, memberikan penutupan yang epik dan memuaskan bagi para penggemar setia serial televisi ini.
Pengumuman musim kelima Stranger Things ini juga mengonfirmasi latar waktu cerita yang mengambil tempat pada tahun 1987. Latar ini ditetapkan empat tahun setelah peristiwa di musim perdana yang dimulai dengan hilangnya Will Byers.
Dengan demikian, perjalanan panjang para karakter di Hawkins, Indiana, dalam menghadapi ancaman dari dimensi Upside Down akan segera mencapai klimaksnya pada musim terakhir ini.
Stranger Things mulai menjalani proses produksi untuk musim kelima sekaligus musim terakhir sejak 8 Januari lalu. Namun, proses syuting sempat terhenti akibat aksi mogok massal para penulis Hollywood yang berlangsung selama berbulan-bulan.
Aksi mogok yang dimulai pada bulan Mei 2023 ini baru berakhir pada 9 Oktober 2023 setelah pihak serikat pekerja menandatangani kontrak baru dengan aliansi studio.
Sebelumnya, tim produksi Stranger Things 5 sempat menghentikan sementara pengambilan gambar hingga situasi kembali normal.
Setelah aksi mogok tersebut dinyatakan selesai, Stranger Things 5 melanjutkan proses produksinya pada 27 September, tepat pada hari yang sama ketika aksi mogok resmi diakhiri setelah 148 hari berlangsung.
Meski tertunda beberapa bulan, tim produksi berhasil melanjutkan syuting untuk memenuhi jadwal rilis yang ditetapkan.
Sebagian besar pemeran lama akan kembali di musim terakhir ini, termasuk karakter utama seperti Eleven (Millie Bobby Brown), Mike Wheeler (Finn Wolfhard), Dustin Henderson (Gaten Matarazzo), Lucas Sinclair (Caleb McLaughlin), dan Will Byers (Noah Schnapp).
Netflix juga sempat membagikan momen kebersamaan para pemeran lama di lokasi syuting sebagai bukti kembalinya mereka dalam musim penutup ini.
Kreator serial ini, Matt dan Ross Duffer, atau yang dikenal sebagai Duffer Bersaudara, juga terlihat berfoto bersama para pemain dalam unggahan tersebut.
Baca Juga : Stranger Things 5 Bocorkan Naskah Adegan Pertama: Dunia Upside Down yang Misterius