Shopee dan Tokopedia Naikan Biaya, Ini Rinciannya!
Shopee dan Tokopedia resmi menaikkan biaya layanannya per 1 Mei 2023. Cek rinciannya di sini!
BaperaNews - Aplikasi belanja online Shopee dan Tokopedia resmi menaikkan biaya layanannya mulai Senin (1/5). Kenaikan tarif layanan marketplace pada Shopee berlaku untuk biaya isi ulang atau top up saldo Shopee Pay, sedangkan Tokopedia kenaikan tarif pada biaya layanan.
“Mulai 1 Mei 2023, ada penyesuaian tarif layanan marketplace isi saldo Shopee pay dari transfer bank atau virtual account, merchant, dan debit instan” bunyi informasi Shopee.
Sebelumnya biaya isi ulang saldo Shopeepay ialah Rp 500-1.000, per (1/5) naik menjadi Rp 1.000-2.000 per isi ulang. Isi ulang saldo Shopee Pay khusus dari debit instan atau virtual account Seabank tidak dikenai biaya. Sedangkan Tokopedia per (2/5) menetapkan biaya layanan Rp 1.000 per transaksi dengan cara bayar virtual account.
Ada juga penyesuaian biaya jasa aplikasi untuk transaksi produk fisik. Transaksi dengan nominal belanja Rp 0-1 juta dikenai biaya jasa aplikasi Rp 2.000, sedangkan transaksi lebih dari Rp 1 juta dikenai biaya jasa aplikasi Rp 3.000. Berikut rincian biayanya usai Shopee dan Tokopedia naikkan biaya layanan per 1 Mei 2023.
Baca Juga : William Tanuwijaya Tinggalkan Jabatannya Sebagai CEO Tokopedia
Rincian Biaya Top Up Shopee Pay per 1 Mei 2023
- BCA One Click (debit instan): dari bebas biaya admin menjadi Rp1.000
- BRI Direct Debit (debit instan): dari bebas biaya admin menjadi Rp1.000
- Kartu Debit : dari bebas biaya admin menjadi 2 persen dari nominal top up
- Mandiri Virtual Account: dari Rp500 menjadi Rp1.000
- BSI Virtual Account: dari Rp500 menjadi Rp1.000
- Permata Virtual Account: dari Rp500 menjadi Rp1.000
- Virtual Account Bank Lainnya: dari Rp500 menjadi Rp1.000
- Indomaret/i.Saku: dari Rp1.500 menjadi Rp2.000
- Alfamart/Alfamidi/Dan+Dan: dari Rp1.500 menjadi Rp2.000.
Rincian Biaya Layanan Tokopedia per 1 Mei 2023
- Biaya layanan : Rp 1.000 per transaksi
- Biaya jasa aplikasi dengan nominal belanja Rp 0-1 juta : Rp 2.000
- Biaya jasa aplikasi dengan nominal belanja > 1 Juta : Rp 3.000
Demikian informasi terbaru tentang tarif layanan marketplace dan biaya jasa terbaru dari platform Shopee dan Tokopedia untuk bisa dipahami oleh pengguna kedua platform tersebut. Semoga bermanfaat.
Baca Juga : Shopee Terapkan Biaya Layanan Rp 1.000 Per Transaksi