Seorang Guru Tewas Terlindas Dump Truk di BSD

Seorang guru wanita berusia 30 tahun, OH, meninggal dalam kecelakaan tragis di BSD, Tangerang Selatan.

Seorang Guru Tewas Terlindas Dump Truk di BSD
Seorang Guru Tewas Terlindas Dump Truk di BSD. Gambar : Dok. tangerangonline.id

BaperaNews - Kecelakaan maut dialami seorang guru wanita berinisial OH (30) di Jalan Raya Rawa Buntu, BSD, Serpong, Tangerang Selatan pada hari Rabu (20/8) pukul 05.30 WIB.

Korban terjatuh dan seketika terlindas truk hingga tewas. Korban hendak berangkat bekerja di hari kejadian. Sepeda motor yang dinaiki korban hancur dan berserakan di badan jalan.

Korban kecelakaan terjatuh hingga terlindas truk usai hilang kendali karena berusaha menghindari lubang di jalan. Naasnya, korban terjatuh di jalan yang dilewati dump truk. Membuat kecelakaan maut tak bisa terhindarkan.

“Keterangan saksi yang ada di BSD, Serpong tempat kejadian itu sepeda motor yang dinaiki OH awalnya menghindari lubang yang ada di sisi kiri jalan. Namun korban hilang kendali dan jatuh sampai terlindas truk di roda kiri dump truk yang di saat yang sama sedang melintas” terang Kasubsi Penmas Polres Tangsel Ipda Bayu.

Usai kecelakaan, jenazah korban tergeletak di badan jalan, sepeda motor yang dinaiki rusak parah berada di sisi jalan bagian lain. Sopir dump truk berinisial J (30) masih diminta keterangan oleh kepolisian bersama sejumlah saksi di lokasi kejadian. 

Baca Juga : Heboh Video Detik-detik Kecelakaan Mobil Avanza dan Kereta di Banyuwangi

J sempat berupaya kabur dengan terus melajukan dump truknya kemudian dihentikan oleh sejumlah pemotor dan ojol yang ada di lokasi. Belum diketahui kecelakaan terjadi murni karena korban yang hilang kendali atau ada peran kelalaian dari sopir truk. Kasus masih dalam penyelidikan.

“Kasus ini masih diselidiki unit Gakkum Satlantas Restangsel BSD Serpong” pungkas Bayu.

Korban Melaju Beriringan dengan Suami, Separuh Badan Hancur

Jenazah korban guru perempuan dibawa ke RSUD Tangerang usai kecelakaan. Kondisi tubuh jenazah mengenaskan karena dump truk yang melindasnya membawa muatan berat berupa tanah. Besarnya roda truk membuat separuh badan korban hancur.

“Meninggal dunia di tempat. Setengah badannya hancur mulai dari perut ke bawah. Motornya sebenarnya melajunya pelan. Sopirnya sempat kabur, cuma ada yang mengejar dan kena di depan perumahan BSD sana” kata Mirdan, warga setempat yang jadi saksi kecelakaan.

Korban sedang naik motor beriringan dengan suaminya, ketika kejadian kondisi jalan juga relatif sepi. Kecelakaan membuat kemacetan parah di lokasi kejadian.

Sepeda motor rusak berat di bagian depan. Semoga korban mendapat tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

Baca Juga : Video Viral Mobil Pick Up Rombongan Drum Band Kecelakaan di Pemekasan