MotoGP, Kata-Kata Pertama Marc Marquez Usai Diprediksi Absen 3 Bulan
Marc Marquez masih berusaha untuk bisa pulih dari cedera yang dihadapi akibat kecelakaan di Sirkuit Mandalika dan menyebabkan dirinya terpaksa absen di 8 seri balap.
BaperaNews - Marc Marquez masih berusaha untuk bisa pulih dari cedera yang dihadapi akibat kecelakaan di Sirkuit Mandalika 2022 pekan lalu, ia mengalami kecelakaan parah berupa highside hingga terlempar dari motornya di sesi pemanasan sebelum balapan, setelah sampai di Spanyol dan diperiksa lebih lanjut, ia dipastikan mengalami diplopia atau gangguan penglihatan ganda.
“Hari ini saya tidak ingin tersenyum tapi kami akan menemukan cara untuk melakukannya lagi, kuat selalu” tulis Marc di akun Instagramnya hari Kamis 24 Maret 2022 bersama dengan foto dirinya. Cedera diplopia tersebut membuatnya absen dari MotoGP setidaknya selama 3 bulan dan ia harus melewatkan 8 seri balap.
8 seri balap yang terpaksa harus dilewatkannya ialah MotoGP di Argentina, AS, Portugal, Spanyol, Prancis, Italia, Jerman, dan Catalunya. Saat ini, Marc masih menunggu evaluasi pemeriksaan kesehatan yang akan kembali dilakukan pekan depan.
Perkembangan kesehatannya mungkin bisa memberinya kesempatan untuk kembali mengaspal di Sirkuit, namun ia harus benar-benar fit tanpa masalah susulan di fisiknya, diplopia ini bukan pertama kali dialaminya, cedera serupa sempat dialaminya pada tahun 2011 dan akhir tahun 2021.
Baca Juga: Swiss Open 2022, Jonatan Christie Melaju, Bagas Fikri Terhenti
Salah satu pengamat motor, Pernat, menilai masalah kesehatan Marc tersebut bisa berpengaruh di luar balapan, “Jika ada orang yang bisa menahan pergulatan batin seperti itu maka dia adalah Marc Marquez, tapi yang jelas selain melakukan penyembuhan ia juga akan refleksi apa yang akan dia lakukan, ini bukan faktor melanjutkan hidup dengan luka, ada faktor penglihatan dan kehidupan di luar balap yang ikut terlibat” ujarnya.
Dokter juga memperingatkan Marc untuk menjaga performanya, untuk tidak sering jatuh demi karir panjangnya di MotoGP, “Pemeriksaan sebelumnya menunjukkan sarafnya mengalami kerusakan, walaupun dia merasa sudah pulih dalam hal penglihatan, pemulihan diplopia sebenarnya belum benar-benar komplit, setiap ada benturan itu akan kembali terjadi lagi namun saya optimis pada terhadap pemulihan korban dimana sebelumnya dia mampu dua kali mengatasi kondisi ini dan pemulihan berjalan bagus” ujar Javier Coloma, dokter spesialis Ophthalmology.
Tentu kita semua berharap Marc bisa mengatasinya dengan baik dan kembali menjalani karirnya di dunia balap, semangat dan kembalilah jadi juara MotoGP Marc Marquez.
Baca Juga: Dubes Rusia, Presiden Vladimir Putin Akan Hadiri KTT G20 Di Bali