Harimau Tertangkap CCTV Sedang Berkeliaran di Halaman Masjid Solok Sumbar
Sebuah kamera CCTV merekam aksi seorang harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) sedang berkeliaran di halaman Masjid Alisma Alius Lubuk Selasih. Simak Selengkapnya!
BaperaNews - Sebuah kejadian mengejutkan terjadi di Nagari Batang Barus, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, saat sebuah kamera CCTV merekam aksi seorang harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) sedang berkeliaran di halaman Masjid Alisma Alius Lubuk Selasih pada Kamis, 30 Mei 2024, pukul 02.00 WIB.
Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat bersama tim nagari segera bertindak dan menggiring harimau tersebut menuju hutan yang berdekatan dengan masjid. Kepala BKSDA Sumbar, Lugi Hartanto, mengatakan, "Hingga tadi malam tim gabungan masih melakukan penghalauan bersama."
Baca Juga: Perdagangan Kulit Harimau di Aceh Timur: Oknum PNS Diduga Terlibat
Tim juga berkoordinasi dengan pihak kepolisian, pemerintah nagari, dan Babinsa untuk membantu dalam penggiringan harimau tersebut.
Keberadaan harimau berkeliaran di sekitar masjid menjadi viral di media sosial. Tim di lapangan terus melakukan upaya preventif dengan cara membunyikan meriam karbit dan mengedukasi masyarakat agar tetap waspada. Lugi Hartanto menambahkan, "Kami sangat intens mengantisipasi keberadaan harimau tersebut."
Dari rekaman CCTV, terlihat jelas perjalanan harimau tersebut. Harimau muncul dari arah Solok, memasuki halaman masjid, berdiam sejenak, lalu melanjutkan perjalanan ke arah Padang. Setelah itu, harimau kembali ke halaman masjid sebelum akhirnya berlalu dan hilang dari rekaman kamera.
@baperanews.com Sebuah kamera CCTV merekam aksi seorang harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) sedang berkeliaran di halaman Masjid Alisma Alius Lubuk Selasih. #viral #harimausumatera ♬ Suspense, horror, piano and music box - takaya
Baca Juga: Viral! Demi Konten, Seorang Pria Ditarik Orang Utan Di Kebun Binatang Riau