Akun Mobile Legend-nya Dihack, Pemuda Ini Nekat Ingin Bunuh Diri Lompat dari Kapal

Seorang pemuda melompat ke laut dari kapal feri KMP Aceh Hebat 2 karena akun game Mobile Legends miliknya dihack.

Akun Mobile Legend-nya Dihack, Pemuda Ini Nekat Ingin Bunuh Diri Lompat dari Kapal
Akun Mobile Legend-nya Dihack, Pemuda Ini Nekat Ingin Bunuh Diri Lompat dari Kapal. Gambar: Kolase Tangkapan Layar Instagram/@fakta.indo

BaperaNews - Seorang pemuda dilaporkan nekat melompat ke laut dari kapal feri karena akun game online Mobile Legends miliknya dihack. Pada Sabtu, (7/7), suasana di kapal feri KMP Aceh Hebat 2 yang berlayar dari Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh menuju Balohan, Sabang, mendadak geger. 

Seorang pemuda berinisial AU (24) dilaporkan nekat melompat dari kapal ke laut lepas. Kejadian ini terjadi sekitar pukul 11.15 WIB, hanya lima menit setelah kapal berlayar dari pelabuhan.

Menurut keterangan Kapolsek Ulee Lheue, AKP Aiyub, AU melakukan percobaan bunuh diri karena depresi setelah akun game online Mobile Legends miliknya dihack oleh orang lain. AU sendiri mengakui bahwa dia telah bermain game tersebut selama 8 tahun.

"Game Mobile Legends gara-gara itu saja. Sudah 8 tahun mainnya," kata AU dalam video yang viral di media sosial, dikutip pada Sabtu, (27/7).

Saat AU melompat dari kapal, suasana di atas kapal KMP Aceh Hebat 2 menjadi panik. Beberapa penumpang terlihat histeris melihat AU terapung di perairan Banda Aceh.

Nakhoda kapal segera memutuskan untuk memutar balik kapal demi menyelamatkan pemuda tersebut. Beruntung, beberapa nelayan yang berada di sekitar lokasi kejadian segera membantu proses penyelamatan.

Baca Juga: Anggota Polresta Manado Ditemukan Tewas Bunuh Diri di Mampang, Disebut Sedang Cuti

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @infobandaaceh, terlihat momen-momen dramatis saat nelayan berusaha menarik AU ke boat mereka.

Setelah berhasil dievakuasi ke boat, nelayan tersebut kemudian membawa AU kembali ke kapal KMP Aceh Hebat 2. Tampak beberapa orang berupaya menarik AU naik kembali ke kapal dari boat nelayan.

Kejadian ini menjadi viral di media sosial. Video penyelamatan AU yang diunggah oleh akun @fakt.indo mendapat banyak perhatian dari netizen. Banyak yang merasa prihatin dengan kondisi AU yang depresi akibat akun game online-nya dihack.

AU sendiri terlihat sangat terpukul dan emosional dalam video tersebut. Setelah berhasil diselamatkan, AU segera dibawa ke pihak keluarga untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.

"Melompat guys dari kapal, harus putar balik kapalnya. Mudah-mudahan dapat," kata seorang wanita dalam video tersebut.

"Itu dia… itu dia.. mudah-mudahan dapat," teriak wanita lainnya.

Baca Juga: Kakak dan Adik Yatim Piatu di Bali Bunuh Diri Gegara Ekonomi