Singgung Royalti Lagu Asmalibrasi, Fanny Soegi: Serakah!
Fanny Soegi mengeluhkan pembagian royalti dari lagu 'Asmalibrasi' yang dianggap tidak adil. Soegi Bornean memberikan klarifikasi mengenai tuduhan tersebut.
BaperaNews - Fanny Soegi, mantan vokalis band indie Soegi Bornean, mengungkapkan keluhan terkait masalah royalti dari lagu "Asmalibrasi" yang dinilai serakah.
Dalam cuitannya di X dengan akun @fannysoegi, pada Minggu (8/9), Fanny menyatakan ketidakpuasan mengenai pembagian royalti dari lagu tersebut.
Menurut Fanny, meskipun "Asmalibrasi" telah populer, ia menyebut bahwa dirinya harus meminjam uang untuk membayar sekolah anaknya, sementara royalti yang seharusnya diterima bisa mencapai setengah miliar lebih.
"Bayangin aja, lagu Asma ini yang kalian denger di mana2, penciptanya sampai minjem uang untuk bayar sekolah anaknya. Nominal dari royalti lagu ini nggak main2, setengah Milyar lebih ada, tapi justru orang2 yang nggak punya hak dapat paling banyak & nggak transparan," tulis Fanny Soegi dalam cuitannya.
"Bukan nominal yang ku garis bawahi, tapi nurani kalian. Band2 an kok serakah, nggak keren blas," tambahnya.
Fanny mengklaim bahwa pihak-pihak yang tidak berhak atas royalti menikmati keuntungan tersebut secara tidak adil dan serakah. Ia mengkritik sikap band yang dianggap serakah dan tidak mempertimbangkan nurani dalam pembagian royalti.
Menanggapi tuduhan tersebut, Soegi Bornean mengeluarkan klarifikasi melalui media sosial. Band ini membantah tuduhan Fanny dan menyatakan bahwa royalti telah didistribusikan sesuai dengan kesepakatan.
Baca Juga: Nikita Mirzani Cari Karyawan buat Jualan Mie Ayam, Netizen: Ogah Banyak Ancaman
Mereka juga menekankan bahwa Fanny selalu terlibat dalam keputusan pembagian royalti selama ini. Selain itu, Soegi Bornean mengklaim bahwa hubungan mereka dengan Fanny tetap baik dan bahwa Fanny turut berkolaborasi dalam salah satu karya di album terbaru band.
"Fanny pun selalu terlibat dalam keputusan pembagian royalti," ungkap Soegi Bornean. Mereka juga menyatakan kesiapan untuk melakukan rekonsiliasi royalti dengan bantuan ahli jika diperlukan.
Setelah klarifikasi tersebut, Fanny memberikan tanggapan singkat di kolom komentar.
"Kalian percaya?" tanya Fanny Soegi.
Fanny Soegi adalah salah satu pendiri Soegi Bornean, sebuah band yang dibentuk pada 2019 bersama Aditya Ilyas dan Bagas Prasetyo.
Band ini meraih kesuksesan dengan peluncuran beberapa single hits termasuk "Asmalibrasi," yang viral di media sosial. Setelah merilis EP "Atma" pada 2020, Soegi Bornean melanjutkan karier musiknya dengan beberapa lagu lainnya.
Fanny Soegi memutuskan untuk mundur dari band pada Maret 2024 dan melanjutkan karier solo.
Meskipun ia tidak lagi menjadi bagian dari band, ia tetap membawa beberapa lagu ciptaannya seperti "Saturnus," "Pijaraya," "Haribaan," dan "Aguna" bersama Dhimas Tirta.
View this post on Instagram
Baca Juga: Sukses jadi Bintang MV, Gempita Bakal Debut Main Film bareng Orang Tuanya