Organisasi Esports Galaxy Racer Siap Lakukan Ekspansi Ke Indonesia
Organisasi esports Galaxy Racer umumkan akan melakukan ekspansi bisnisnya ke Indonesia!
BaperaNews - Organisasi esports Galaxy Racer umumkan akan melakukan ekspansi bisnisnya ke Indonesia . Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk membantu perkembangan industri esports di wilayah Asia Tenggara.
Melalui sebuah keterangan tertulis pihak Galaxy Racer (GXR) menyampaikan bahwa Indonesia menjadi salah satu negara yang memiliki perkembangan pasar tercepat dan terbesar di wilayah Asia Tenggara. Hal ini dinilai dari 52 juta pemain game yang memiliki ekosistem esports yang aktif.
Melihat hal itu, pihak Galaxy Racer menemukan sebuah peluang bisnis di Tanah Air. Mitch Esguerra CEO Galaxy Racer Asia Tenggara menyampaikan bahwa Indonesia merupakan negara penting bagi mereka untuk mengembangkan bisnisnya, mengingat pertumbuhan industri esports dan konten gim yang sangat tinggi.
"Kami telah mengamati masyarakat Indonesia mulai bermain gim saat beranjak 15 tahun dan sebagian besar bermain melalui platform mobile," ujar Esguerra.
Esguerra menyampaikan Galaxy Racer optimistis industri esports dan gim akan terus berkembang, terutama untuk platform mobile.
"Sehingga turnamen esports yang berfokus platform mobile menjadi kewajiban dalam industri ini,” tutur Esguerra.
Baca Juga: Sony PlayStation Umumkan 3 Game Gratis PS4 Dan PS5, Ada FIFA 22!
Sejalan dengan itu, Galaxy Racer menambahkan esports merupakan industri yang ramai dan digemari oleh sebagian bear kalangan milenial di Tanah Air baik pria ataupun wanita, di berbagai kota besar seperti Jakarta, Surabaya, dan Medan. Perkembangan yang pesat dan besarnya pasar membuat mereka memutuskan untuk masuk dengan lima pilar bisnis utama.
Kelima pilar bisnis tersebut adalah produksi konten dan esports event, content creator, tim esports, merchandise eksklusif, dan label musik dengan tujuan membuat Galaxy Racer terdepan dalam pembuatan konten pada industri digital.
Dengan perkembangan dan pertumbuhan industri digital yang sang pesat, di mana tercatat ada 60 juta pengguna internet baru sejak awal pandemi. Ekonomi berbasis digital di Asia Tenggara pun menjadi pusat dari perkembangan ini, terutama di industri esports. Menurut Galaxy Racer, 43 persen jumlah pemain di wilayah ini berasal dari Indonesia.
"Seperti yang sudah kita ketahui bahwa pemerintah telah mengakui esports sebagai salah satu cabang olahraga dan ini baru permulaan saja," ujar Reza Afrian, Country Manager Galaxy Racer Indonesia.
Reza mengatakan gim telah berubah dari sekadar hobi, dan bertransformasi menjadi olahraga elektronik atau esports, dan memiliki industri dengan berbagai potensi di masa depan.
"Keadaan ini membuat kami memiliki beragam opsi untuk berinovasi melalui strategi bisnis kami," imbuhnya.
Baca Juga: Gagal Juara MPL Dan PMPL, Ceo Bigetron Akan Rombak Pemain, Zuxxy Memilih Hengkang?