Jadwal MPL ID S11 Week 4: Geek Slate Vs RRQ Hoshi, Hingga ONIC Esports Vs Geek Slate
MPL ID Season 11 telah memasuki pekan keempat, akan tersaji pertandingan menarik yang dimulai pada 10-12 Maret 2023. Berikut jadwal lengkap MPL ID Season 11 week 4.

BaperaNews - Jadwal MPL ID Season 11 week 4 akan digelar mulai Jumat (10/03/2023) dan akan menyajikan banyak laga seru. ONIC Esports yang saat ini menjadi pemuncak klasemen MPL ID Season 11 akan bertanding 2 kali secara beruntun dalam jadwal MPL ID S11 week 4.
Dalam jadwal MPL ID S11 week 4 ini, ONIC Esports akan menghadapi tim Bigetron Alpha serta Geek Slate. Adapun pertandingan antara ONIC Esports vs Bigetron Alpha akan digelar pada Sabtu (11/03).
Kemudian ONIC Esports akan kembali bertanding melawan Geek Slate pada Minggu (12/03). Sebagai informasi, MPL ID Season 11 telah menyelesaikan minggu ketiganya pada Minggu (05/03/2023) kemarin.
Selama 3 pekan ini, ONIC Esports belum bisa terkalahkan oleh tim manapun. Dalam 7 pertandingan yang telah ONIC Esports lalui, Sanz dkk belum pernah sekalipun mengalami kekalahan.
Berkat hal tersebut membuat ONIC Esports menempati puncak klasemen MPL ID S11 dengan perolehan poin +8 dan menjadikan ONIC Esports sebagai juara paruh musim.
Selain itu, terdapat juga pertandingan antara Geek Slate vs RRQ yang akan disiarkan pada Jumat (10/03/2023). Geek Slate tengah berada dalam performa terbaik mereka, hal tersebut dibuktikan dengan menangnya mereka atas Bigetron Alpha dengan 1-2. Permainan apik yang ditunjukkan oleh Baloyskie dkk berhasil membuat tim Bigetron Alpha sulit untuk mengembangkan permainan mereka.
Baca Juga : PBESI Resmi Umumkan Roster Timnas MLBB SEA Games 2023 Kamboja
Sementara itu, RRQ Hoshi juga tengah berada dalam performa terbaik mereka. RRQ Hoshi berhasil menang telak atas Rebellion Zion dengan 0-2 dalam pertandingan yang digelar pada Sabtu (04/03/2023).
Pertandingan MPL ID S11 week 4 akan disiarkan langsung dari Sanctuary Auditorium, Menara Kuningan, Jl HR Rasuna Said No.Kav 5, Kuningan, Jakarta Selatan, seluruh pertandingan MPL ID Season 11 week 4 dapat anda saksikan langsung melalui tayangan TVRI Sports.
Selain itu, para pecinta game Mobile Legends juga dapat menyaksikan seluruh pertandingan MPL ID Season 11 week 4 ini melalui siaran langsung di kanal YouTube MPL Indonesia.
Berikut ini adalah Jadwal MPL ID Season 11 week 4 yang telah dirangkum oleh Tim Redaksi BaperaNews.
Jadwal MPL ID Season 11 Week 4 :
Jumat, (10/3/2023)
- Pukul 14.00 WIB - Geek Slate vs RRQ Hoshi
- Pukul 17.00 WIB - Alter Ego vs EVOS Legends
- Pukul 20.00 WIB - Rebellion Zion vs AURA Fire
Sabtu (11/3/2023)
- Pukul 11.00 WIB - RRQ Hoshi vs Alter Ego
- Pukul 14.00 WIB - Geek Slate vs AURA Fire
- Pukul 17.00 WIB - ONIC Esports vs Bigetron Alpha
- Pukul 20.00 WIB - EVOS Legends vs Rebellion Zion
Minggu (12/3/2023)
- Pukul 15.00 WIB - ONIC Esports vs Geek Slate
- Pukul 18.00 WIB - Bigetron Alpha vs RRQ Hoshi
Baca Juga : Rekap Hasil MPL ID S11 Week 3: ONIC Esports Jadi Juara Paruh Musim