Harga BBM Pertamax Turun! Ini Daftar Harga BBM Pertamina Per 3 Januari
Pemerintah resmi menurunkan harga BBM Pertamax, Pertamax Turbo dan Dexlite pada Selasa (3/1). Berikut daftar lengkap harga BBM Pertamina per 3 Januari 2023.
BaperaNews - PT Pertamina Persero menurunkan harga BBM Pertamax, Pertamax Turbo, dan Dexlite per Selasa (3/1) pukul 14.00 WIB.
Harga Pertalite dan Solar (BBM subsidi) masih sama. “Nanti mulai jam 2 siang ini, harga Pertamax turun jadi Rp 12.800 dari sebelumnya Rp 13.900” tutur Dirut PT Pertamina Nicke Widyawati di SPBU Pertamina MT Haryono Jaksel pada Selasa (3/1).
Nicke Widyawati kemudian menjelaskan harga Pertamax Turbo dan Dexlite juga turun, namun harga Pertalite dan Solar masih sama. “Demikian juga produk lain seperti Pertamax Turbo dan Dexlite akan turun” terangnya.
Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan penurun harga BBM non subsidi ini seusai dengan arahan Presiden Jokowi, sebelumnya telah dirapatkan bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani, dirinya, dan Menteri ESDM Arifin Tasrif.
“Alhamdulillah per hari ini dilakukan penyesuaian harga BBM non subsidi oleh Pertamina, harga berlaku mulai jam 14.00 WIB” tulis Erick Thohir di akun Instagramnya.
Adapun harga Pertamax (RON 92) menjadi Rp 12.800 dari sebelumnya Rp 13.900, turun Rp 1.100 per liternya.
Kemudian harga Pertamax Turbo (RON 98) menjadi Rp 14.180 dari sebelumnya Rp 15.200 per liter atau turun Rp 1.020. Dexlite (CN 510 menjadi Rp 16.150 dari sebelumnya Rp 18.300 per liter, dan Pertamina Dex (CN 53) menjadi Rp 16.750 setelah sebelumnya Rp 18.800 per liter.
Berikut harga BBM Pertamina terbaru yang telah dilansir dari website resmi Pertamina oleh Tim Redaksi BaperaNews. Harga BBM Pertamina per wilayah berbeda, namun perbedaan tidak sampai Rp 600.
Baca Juga : Mulai 1 Januari 2023, BBM Jenis Premium Tidak Dijual
Daftar Harga BBM Pertamina Di Luar Wilayah Jakarta Per 3 Januari 2023:
Harga BBM Pertamax
- Aceh, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Nusa Tenggara Timur: Rp 12.800
- Sumatera Utara, Jambi, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Utara, Sulawesi Barat, Papua : Rp 13.050
- Riau, Bengkulu : Rp 13.300
Harga BBM Pertamax Turbo
- Aceh, DKI Jakarta, Bali, Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Nusa Tenggara Timur: Rp 14.050
- Sumatera Utara, Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Utara, Sulawesi Barat, Papua : Rp 14.350
- Riau : Rp 14.650
Harga BBM Dexlite
- Aceh, Sumatera Utara, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur : Rp 16.150
- Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Selatan, Gorontalo, Papua : Rp 16.500
- Bengkulu : Rp16.850
Harga BBM Pertamina di DKI Jakarta dan sekitarnya :
- Harga BBM Solar Rp 6.800 per liter
- Harga BBM Pertalite Rp 10.000 per liter
- Harga BBM Pertamax Rp 12.800 per liter
- Harga BBM Pertamax Turbo Rp 14.050 per liter
- Harga BBM Dexlite Rp 16.150 per liter
- Harga BBM Pertamina Dex Rp 16.750 per liter
Baca Juga : Harga BBM Vivo Turun Lagi! Ini Daftar Harga BBM Vivo Per 1 Januari 2023