Google Hadirkan Fitur Multisearch Untuk Pencarian, Dijamin Lebih Akurat
Google kini menghadirkan fitur baru yaitu fitur multisearch yang dimana pengguna bisa melakukan pencarian dengan teks dan gambar secara bersamaan.
BaperaNews - Browsing di Google alias nge-Google akan lebih mudah, Google memperkenalkan fitur baru yang disebut “multisearch” dimana pengguna bisa mencari sesuatu dengan teks dan gambar secara bersamaan. Fitur ini menjawab berbagai kebutuhan pengguna Google dalam melakukan pencarian.
“Orang-orang bertanya sejumlah pertanyaan kompleks, ada begitu banyak info di luar sana dan kami fokus pada upaya kami untuk memakai alat AI yang canggih agar lebih memahami info dengan beragam bentuknya, mulai dari bahasa, gambar, hingga hal-hal di dunia nyata” ujar VP of Engineering Google, Rajan Patel Selasa (27/9).
Pada acara Search on 2022 tersebut, Google membagi bagaimana kemajuan machine learning telah dilakukan yang membuat peningkatan pengalaman dalam “search” atau mencari. Salah satu acuan yang dipakai ialah mengembangkan perangkat untuk memungkinkan Google memiliki pemahaman mendalam tentang informasi dalam segala bentuk, mulai dari bahasa, gambar, dan hal-hal di dunia nyata.
Google berupaya membuat cara alami untuk membantu pengguna menjelajah dan menemukan informasi, salah satunya dengan fitur multisearch. Dengan fitur multisearch, pengguna bisa mencari sesuatu hanya dengan screenshot gambar dan menambahkan teksnya ke kolom pencarian.
Baca Juga : Rilis Minggu Ini, Fitur Baru WhatsApp Bisa Video Call Sampai 32 Orang
Biasanya penelusuran hanya bisa dilakukan dengan salah satu pilihan saja, teks atau gambar, dan kini keduanya bisa digabungkan. Fitur multisearch ini telah hadir untuk pengguna Beta pada April 2022 di Amerika Serikat, pengguna mendapatkan hasil penelusuran yang lebih jelas dan akurat.
Fitur multisearch dihadirkan dalam bahasa Inggris dan akan dihadirkan pada lebih dari 70 bahasa seluruh dunia dalam beberapa bulan mendatang, diharapkan fitur multisearch ini bisa membantu pencarian yang lebih sulit jika hanya dengan teks.
Fitur multisearch dipakai pada Google Lens. Misalnya ketika mencari sepatu favorit dengan warna-warna berbeda. Dengan multisearch, pengguna tinggal membuka Google Lens, lalu foto sepatu atau mengunggah gambar screenshot sepatu yang dimaksud, mengetik warna yang diinginkan, dan kemudian klik search.
Maka hasil pencarian yang akurat dan lebih potensial akan didapatkan. Fitur multisearch lebih dulu diterapkan di AS, untuk di Negara lain termasuk Indonesia belum ada informasi kapan rilisnya. Pihak Google masih mempersiapkan terkait dengan bahasa dan sistem lainnya agar ketika dirilis bisa segera digunakan pengguna dengan cepat dan mudah.
Baca Juga : Iphone 14 Secara Resmi Terdaftar Di Indonesia, Rilis Sebentar Lagi