Dua Bulan Rehabilitasi, Chandirka Chika Bebas

Chandrika Chika telah menyelesaikan rehabilitasi di Pusat Rehabilitasi BNN Lido setelah ditangkap terkait penyalahgunaan narkoba. Simak selengkapnya di sini!

Dua Bulan Rehabilitasi, Chandirka Chika Bebas
Dua Bulan Rehabilitasi, Chandirka Chika Bebas. Gambar: Instagram/@chndrika_

BaperaNews - Chandrika Chika, dilaporkan telah menyelesaikan program rehabilitasinya di Lido, Jawa Barat, pada Jumat (26/4). Kabar ini mencuat ketika Chika terlihat menghadiri acara peresmian bisnis terbaru sahabatnya, Billy Syahputra, di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, pada Minggu (9/6).

Chika, yang menjalani rehabilitasi selama hampir dua bulan, tampak ceria dalam acara tersebut. Kehadirannya terungkap melalui unggahan Instagram rekan Billy lainnya, Haviza Devi Anjani, di akun @havizadevianjani.

Dalam unggahan tersebut, Chika Chandrika terlihat tersenyum mengenakan baju putih dan celana jeans, menunjukkan bahwa ia sudah kembali beraktivitas di publik setelah masa rehabilitasinya.

Chandrika Chika sebelumnya ditangkap oleh pihak kepolisian terkait dugaan penyalahgunaan narkoba pada 22 April 2024.

Bersama dengan Chika, turut ditangkap pula atlet e-sport Aura Jeixy dan empat orang lainnya berinisial AT (24), MJ (22), AMO (22), dan BB (25). Mereka semua kemudian menjalani proses rehabilitasi sesuai dengan hasil asesmen yang dilakukan oleh BNNK Jakarta Selatan.

Baca Juga: Chandrika Chika Konsumsi Narkoba Satu Tahun Lebih, Modus Pakai Vape Isi Cairan Ganja

Kasat Resnarkoba Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Tyas Puji Rahadi, mengonfirmasi bahwa Chandrika Chika dan rekan-rekannya akan menjalani rehabilitasi di Pusat Rehabilitasi BNN Lido selama tiga bulan.

“Sesuai hasil asesmen, mereka harus dilakukan rehabilitasi di Pusat Rehabilitasi BNN Lido,” jelas AKBP Tyas Puji Rahadi.

Program rehabilitasi tersebut adalah bagian dari upaya pemulihan Chika dan yang lainnya dari ketergantungan narkoba, sekaligus menjadi langkah preventif untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan lebih lanjut di masa depan.

Rehabilitasi di Lido, yang dikenal sebagai pusat rehabilitasi dengan program komprehensif, mencakup terapi medis dan psikologis untuk membantu pasien dalam proses pemulihan mereka.

@baperanews.com

Chandrika Chika, dilaporkan telah menyelesaikan program rehabilitasinya di Lido, Jawa Barat, pada Jumat (26/4). Kabar ini mencuat ketika Chika terlihat menghadiri acara peresmian bisnis terbaru sahabatnya, Billy Syahputra, di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, pada Minggu (9/6). #viral #chika

♬ suara asli - BAPERA NEWS

Baca Juga: Digiring ke Pusat Rehab BNN Lido, Chandrika Chika: Mau Ngemal