Diejek Haji Usia 2 Bulan, Thariq Halilintar Dapet Endorse Naik Haji Gratis

Di olok-olokan mengenai kisah "Haji di usia dua bulan", Thariq Halilintar dapat tawaran endorse naik haji gratis pada tahun 2025. Simak Selengkapnya!

Diejek Haji Usia 2 Bulan, Thariq Halilintar Dapet Endorse Naik Haji Gratis
Diejek Haji Usia 2 Bulan, Thariq Halilintar Dapet Endorse Naik Haji Gratis. Gambar : Instagram/@thariqhalilintar

BaperaNews - Thariq Halilintar, adik dari Atta Halilintar, baru saja mendapat tawaran yang mengejutkan dan menguntungkan setelah kisahnya tentang naik haji di usia dua bulan menjadi viral. 

Sejumlah netizen dan figur publik mengomentari klaim tersebut dengan berbagai reaksi, yang tak disangka justru membuka peluang bagi Thariq untuk menerima tawaran endorse naik haji gratis pada tahun 2025.

Dalam unggahan di Instagram-nya, Thariq yang dikenal sebagai calon suami dari Aaliyah Massaid, mengungkapkan bahwa ia tidak tersinggung dengan olok-olokan mengenai kisah "Haji di usia dua bulan." 

Sebaliknya, Thariq Halilintar justru menganggapnya sebagai doa dan berinisiatif untuk memberikan hadiah umrah gratis kepada netizen dengan komentar terkreatif mengenai kisahnya tersebut.

"Aku tahu banyak orang di luar sana yang ingin ke Tanah Suci Makkah, jadi hari ini aku akan pilih komentar terkreatif tentang Haji Thariq ini, dan aku akan berangkatkan umrah," tulis Thariq dalam unggahannya.

Tawaran endorse naik haji datang dari akun centang biru @yudistira_udisdekorasi yang berkomentar pada unggahan Thariq. Akun tersebut menawarkan kesempatan bagi Thariq untuk berangkat haji secara gratis pada tahun 2025, dalam program haji diaspora.

"Pak haji Thariq, tahun depan berangkat haji bareng @visit.trip yuk. Kita ada program haji diaspora dan menggunakan maktap dahili. InsyaAllah akan jadi wasilah pak Haji Thariq berangkat haji tahun depan. Siap endorse pak haji Thariq," tulis akun tersebut.

Thariq Halilintar, yang tampak terkejut dan bersyukur atas tawaran ini, langsung mengucapkan terima kasih melalui kolom komentar. 

Kisah tentang Thariq Halilintar naik haji di usia dua bulan awalnya menjadi bahan olok-olokan di media sosial. 

Namun, alih-alih merespons dengan marah, Thariq Halilintar memanfaatkan situasi tersebut dengan bijaksana. Ia melihat humor netizen sebagai bentuk perhatian dan kesempatan untuk membangun hubungan yang lebih baik dengan pengikutnya. 

Baca Juga : Geni Faruk Klarifikasi Soal Sebut Thariq Halilintar Haji: Itu Becandaan Gen Halilintar

Thariq Halilintar juga memanfaatkan momentum ini untuk mengadakan kontes komentar terkreatif dengan hadiah umrah gratis, yang disambut dengan antusias oleh para pengikutnya.

Langkah ini tidak hanya memperlihatkan kedewasaan Thariq dalam menghadapi kritik, tetapi juga kemampuannya untuk mengubah situasi yang tidak menguntungkan menjadi peluang positif. 

Sikap positif dan bijak Thariq ini mendatangkan simpati dan dukungan dari banyak pengikut, serta perhatian dari pihak yang menawarkan endorse.

Tawaran haji gratis untuk Thariq Halilintar merupakan bagian dari program haji diaspora yang diinisiasi oleh @visit.trip. 

Program ini dirancang untuk memfasilitasi umat Muslim yang tinggal di luar negeri atau yang memiliki hubungan dengan komunitas diaspora untuk menunaikan ibadah haji. 

Dalam program ini, peserta akan mendapatkan berbagai fasilitas termasuk akomodasi, transportasi, dan bimbingan haji.

Endorsement ini merupakan peluang besar bagi Thariq Halilintar, tidak hanya untuk menunaikan ibadah haji, tetapi juga untuk memperkuat citra positif di tengah masyarakat dan pengikutnya. 

Sebagai figur publik, tawaran ini memungkinkan Thariq untuk memanfaatkan platformnya dalam mempromosikan program keagamaan yang penting.

Reaksi netizen terhadap kisah Thariq Halilintar tentang "Haji di usia dua bulan" sangat beragam. 

Ada yang menyambutnya dengan humor, sementara yang lain melihatnya sebagai topik serius. Namun, ketika Thariq mengumumkan niatnya untuk memberikan hadiah umrah gratis, banyak pengikut yang memberikan dukungan dan berpartisipasi dengan penuh semangat.

Beberapa netizen memuji langkah Thariq yang menggunakan olok-olokan tersebut untuk sesuatu yang positif, sementara yang lain mengapresiasi tawaran umrah gratis sebagai bentuk kebaikan. 

Kontes komentar terkreatif juga menambah interaksi positif di akun media sosial Thariq, meningkatkan engagement dan hubungan dengan pengikutnya.

Di sisi lain, beberapa figur publik turut berkomentar mengenai kisah Thariq ini. Ada yang menilai bahwa Thariq berhasil memanfaatkan situasi dengan baik, menunjukkan kecerdikan dalam merespons kritik dan memanfaatkan momentum untuk hal yang bermanfaat.

@baperanews.com

Di olok-olokan mengenai kisah "Haji di usia dua bulan", Thariq Halilintar dapat tawaran endorse naik haji gratis pada tahun 2025. #viral #thoriq ♬ original sound - BAPERA NEWS

Baca Juga : Thariq Halilintar Ngaku Jauh dari Tuhan Saat Bersama dengan Pasangan yang Dulu, Apakah Fuji?