2 Ban Mobil Milik Calon Dokter Spesialis RSUP Adam Malik Hilang Dicuri
2 ban mobil milik calon dokter spesialis RSUP Adam Malik hilang dicuri oleh orang tak dikenal ketika mobil berada di area parkir.
BaperaNews - Aksi kriminal pencurian ban mobil di Medan kembali terjadi. Kali ini, pencurian ban mobil terjadi pada 2 ban mobil milik calon dokter spesialis ketika mobil diparkir di RSUP Adam Malik. Padahal mobil diparkir di tempat umum namun ban masih bisa diambil oleh pencuri.
Sub Koordinator Hukum, Organisasi, & Humas RSUP Adam Malik Rosario Dorothy menyebut aksi pencurian ban mobil calon dokter spesialis itu terjadi pada Rabu siang (12/7). Ada 2 ban mobil yang hilang dan kasus ini telah dilaporkan pada pihak kepolisian.
“Mobil yang diambil bannya itu punya calon dokter spesialis. Sudah ada 2 ban mobil yang hilang. Korban sudah lapor ke Polsek Medan Tuntungan. Lokasi parkir waktu kejadian di tempat parkir khusus untuk kendaraan Peserta Program Pendidikan Dokter Spesialis atau PPDS” kata Rosa pada Kamis (13/7).
Pada sore hari setelah kejadian, pihak rumah sakit langsung mengganti 2 ban mobil milik korban yang hilang, pihak rumah sakit kemudian berurusan dengan pengelolaan parkir agar lebih aman dan mencegah kejadian serupa terjadi.
“Selanjutnya RSUP Adam Malik akan berurusan dengan perusahaan pengelolaan parkir” pungkas Rosa.
Kanit Reskrim Polsek Medan Tuntungan Elia Karo membenarkan adanya kejadian tersebut, memang telah terjadi pencurian ban mobil di area parkir RSUP Adam Malik Medan dan laporan korban telah ia terima.
Baca Juga : Heboh Pemulung Curi Pagar Di Jakut Terekam CCTV
Namun ia belum bisa bicara banyak karena kasus baru akan diselidiki. Pihaknya akan memeriksa jejak di lokasi dan dari rekaman CCTV sekitar lokasi.
“Saat ini kami masih selidiki laporannya. Olah TKP sudah kami lakukan dan memeriksa kamera CCTV juga. Namun untuk CCTV memang tidak ada yang langsung mengarah ke lokasi mobilnya, jadi ini kami akan buru pelakunya” pungkas Elia.
Sebelumnya pencurian ban mobil di Medan di kendaraan yang diparkir di Pasar Petisah. Pelakunya sudah ditangkap yakni seorang sopir angkot. Pada kasus tersebut, pelaku bisa diketahui dengan mudah karena ada rekaman CCTV yang menyorot langsung ke mobil korban ketika pelaku beraksi. Pelakunya seorang sopir angkot.
“Pelaku ini sopir angkot, melalui rekaman CCTV diketahui pelaku melakukan aksinya dengan naik mobil angkot 10 BK 1750 UE” jelas Kapolsek Medan Baru Kompol Ginanjar pada Kamis (6/7) lalu.
Namun untuk pencurian ban mobil di Medan milik calon dokter spesialis yang hilang ini pelakunya belum diketahui. Polisi akan mengungkap lebih lanjut jika telah temukan petunjuk lebih terang tentang pelaku dan kronologi pencurian 2 ban mobil ini.
Baca Juga : Modus Baru, Pencuri Tangsel Incar Ban Bocor