Viral! Turis Wanita Singapura Diduga Jadi Korban Pelecehan Seksual di Jalan Braga Bandung
Turis wanita asal Singapura menjadi korban pelecehan seksual di Jalan Braga, Bandung. Kasus ini viral setelah video pengakuannya menarik perhatian netizen.

BaperaNews - Seorang turis wanita asal Singapura, berinisial J, dilaporkan menjadi korban pelecehan seksual saat berjalan di kawasan Jalan Braga, Bandung.
Insiden tersebut terjadi pada Selasa malam (31/12/2024), ketika J bersama suaminya tengah menikmati suasana di salah satu lokasi wisata populer di kota ini.
Dalam sebuah video yang diunggah di akun YouTube pribadinya, J menceritakan bahwa ia dan suaminya diikuti oleh tiga pria saat berjalan di sekitar Jalan Braga.
Salah satu pria tersebut diduga melakukan tindakan pelecehan seksual dengan sengaja menyentuh bagian sensitif tubuhnya.
"Aku menyadari bahwa pria yang tadinya ada di belakang kami, melewati kami dan dengan sengaja menyentuhku. Itu bukan ketidaksengajaan seperti yang kalian bisa lihat di video," ungkap J pada Kamis (2/1/2025), saat memberikan keterangan lebih lanjut terkait insiden tersebut.
Baca Juga : Turis Jepang Dipalak di Bogor, 20 Pengamen Ditangkap, 13 Diantaranya Positif Narkoba
J menegaskan bahwa tindakan itu terasa disengaja, bukan karena kecelakaan, sebagaimana terlihat dalam rekaman yang ia unggah.
J menyayangkan tindakan pelaku dan berharap pelaku pelecehan seksual segera ditangkap. Meski begitu, ia menekankan bahwa selama empat bulan berada di Indonesia, sebagian besar masyarakat yang ia temui menunjukkan sikap baik dan ramah.
"Aku percaya setelah selama 4 bulan kami ada di sini, 99% orang Indonesia itu baik. Banyak yang menunjukkan kebaikan hati mereka kepada kami. Namun, aku merasa pria ini harus ditangkap, dan tidak ada wanita atau siapa pun yang menjadi korban pelecehan seksual harus diam saja dengan adanya kejadian ini," tegasnya.
Kejadian ini langsung menarik perhatian publik setelah video pengakuan J menjadi viral di media sosial. Banyak netizen yang menyatakan dukungan kepada J dan mendesak pihak berwenang untuk segera mengusut kasus ini.
Mereka berharap agar pelaku ditindak tegas sehingga tidak ada korban lainnya yang mengalami peristiwa serupa.
Baca Juga : Tak Mau Bergantian Spot Foto, Turis India di Bali Hampir Dikeroyok Warga