Ulah Maps, Bajaj Ini Masuk Tol Janger dan Lawan Arah

Pengemudi bajaj tersesat hingga masuk Tol Janger karena mengandalkan aplikasi maps. Simak selengkapnya di sini!

Ulah Maps, Bajaj Ini Masuk Tol Janger dan Lawan Arah
Ulah Maps, Bajaj Ini Masuk Tol Janger dan Lawan Arah. Gambar : Kolase Tangkapan Layar Instagram/@tangkot24jam

BaperaNews - Peristiwa tak biasa terjadi di Tol Jakarta-Tangerang alias Tol Janger, ketika seorang pengemudi bajaj nekat melawan arah setelah tersasar akibat mengandalkan aplikasi petunjuk arah atau maps. Kejadian bajaj masuk tol ini terekam dalam sebuah video yang kemudian menjadi viral di media sosial.

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @tangkot24jam dan diketahui terjadi pada Minggu (3/3) kemarin siang. Dalam keterangan yang menyertainya, perekam video menyebutkan bahwa pengemudi bajaj tersebut tampaknya telah minum anggur merah sebelum kejadian.

Kepala Induk PJR Tol Bitung, AKP Andy Pradana, mengonfirmasi kebenaran peristiwa tersebut. Menurutnya, hasil pemeriksaan menyatakan bahwa sopir bajaj tersebut tersesat masuk ke dalam Tol karena mengikuti petunjuk arah yang diberikan oleh aplikasi maps.

"Dia ngikutin maps dan nggak lihat rambu-rambu," kata Andy kepada wartawan pada Senin (4/3).

Baca Juga: Istri Tuntut Google Maps Usai Suaminya Meninggal Gegara Ikuti Petunjuk Maps

Andy juga menjelaskan bahwa alasan sopir bajaj tersebut memilih untuk lawan arah adalah karena jarak yang cukup jauh antara titik masuk Tol di Tomang dengan pintu keluar terdekat di Kebon Jeruk. Karena merasa jaraknya terlalu jauh, sopir tersebut memutuskan untuk melawan arah.

"Atas perbuatannya, aparat kepolisian telah memberikan sanksi teguran kepada pelaku karena telah membahayakan pengemudi lain di jalan tol," tambah Andy.

"Tindakan teguran sudah diberikan kepada pelaku," pungkasnya.

Peristiwa ini memberikan peringatan bagi pengguna aplikasi maps untuk tetap waspada dan tidak sepenuhnya mengandalkan petunjuk dari aplikasi tersebut tanpa memperhatikan rambu-rambu lalu lintas yang ada di sekitar.

Baca Juga: Mobil Freed Masuk Jurang di Dieng Gegara Ikuti Google Maps