Sadar Masyarakat Punya Opsi Lain, Netflix Akhirnya Turun Harga!

Netflix akhirnya menurunkan biaya langganannya, usai para pelanggannya memilih untuk beralih ke platform streaming yang jauh lebih murah.

Sadar Masyarakat Punya Opsi Lain, Netflix Akhirnya Turun Harga!
Netflix Resmi Menurunkan Harga Paket Langganan. Gambar : Pexels.com/Dok. Karolina Grabowska

BaperaNews - Platform streaming film dan drama, Netflix memutuskan untuk menurunkan biaya langganannya, pada Selasa (21/2). Keputusan Netflix turun harga disebabkan karena para pelanggannya memilih untuk beralih ke platform streaming yang jauh lebih murah.

Adapun harga paket langganan Netflix yang diturunkan yaitu mulai dari paket Basic yang awalnya seharga RP 120 ribu kini menjadi Rp 65 ribu per bulannya. Selain itu, paket Standar yang awalnya seharga Rp 153 ribu, kini hanya menjadi Rp120 ribu per bulannya.

Kemudian Netflix juga memiliki sejumlah layanan langganan, diantaranya yaitu Mobile khusus ponsel dengan harga Rp 54 ribu perbulan, lalu Basic untuk ponsel dan desktop, Standard, serta Premium.

Untuk harga paket langganan Netflix yang termahal yaitu paket Premium dengan harga Rp 186 ribu. Layanan Premium tersebut dapat digunakan oleh empat akun dewasa dan satu anak, sementara itu untuk pilihan paket langganan yang lain hanya dapat digunakan di satu akun saja.

Netflix menyampaikan bahwa pihaknya sadar saat ini sudah terdapat begitu banyak pilihan hiburan. Netflix akan terus berkomitmen penuh untuk menghadirkan pengalaman yang tidak saja memuaskan kebutuhan namun juga dapat melebihi ekspektasi para penggunanya.

Baca Juga : Harga Langganan Netflix di Indonesia Turun, Ini Daftar Harga Terbarunya!

Kemudian pihak Netflix menyatakan tujuan Netflix cukup sederhana, yaitu menawarkan serial dan film yang beragam serta bermutu bagi para penggunanya.

Diketahui keputusan Netflix turun harga tersebut datang usai sebelumnya ramai layanan streaming raksasa ini melarang pengguna untuk berbagi kata kunci atau password. 

Kebijakan tersebut dibuat menjelang akhir kuartal pertama (Q1) 2023. Pada Kamis (19/01/2023), kebijakan tersebut diumumkan langsung oleh perusahaan (Netflix) dalam laporan pendapatan.

Pihak Netflix menyampaikan ketentuan penggunaan pihaknya membatasi penggunaan Netflix bagi rumah tangga, pihaknya pun menyadari bahwa hal tersebut menjadi perubahan bagi anggota yang berbagi akun secara lebih luas.

Sebagai informasi, sebelumnya Netflix sempat dilaporkan akan menetapkan harga langganan namun beriklan, laporan tersebut awalnya dibantah oleh pihak Netflix. Walaupun saat ini Netflix telah menurunkan harga langganannya, layanan tersebut masih menjadi yang termahal di Indonesia.

Adapun layanan streaming legal yang lain di Indonesia seperti Amazon Prime Video memiliki paket dengan harga terendah Rp 8 ribu untuk 7 hari di paket Mobile Telkomsel, dan Disney+ Hotstar yang menawarkan paket langganan seharga Rp 39 ribu per bulan.

Selain itu, terdapat juga layanan WeTV dan iQiyi yang menawarkan paket langganan seharga Rp 39 ribu per bulan untuk layanan secara Basic. Kemudian juga ada HBO GO yang menawarkan paket langganan Rp 99 ribu untuk tiga bulan, atau hanya Rp 33 ribu per bulannya.

Baca Juga : Mulai Maret 2023, Fitur Sharing Password Netflix Cuma Bisa Buat yang Serumah