Resmi! JD.ID Tutup Mulai 15 Februari

Layanan belanja online atau e-commerce JD.ID resmi dikabarkan tutup di Indonesia mulai 15 Februari 2023.

Resmi! JD.ID Tutup Mulai 15 Februari
Layanan belanja online JD.ID di Indonesia resmi tutup. Gambar : JD.ID

BaperaNews - JD.ID resmi bakal tutup di Indonesia. Layanan belanja online atau e-commerce JD.ID memberikan pengumuman tersebut di laman website resminya. Dalam pengumuman hari ini Senin (30/1),  JD.ID resmi tutup di Indonesia mulai pada 31 Maret 2023.

Namun, kendati demikian JD.ID tetap memberikan kesempatan untuk para konsumen menyelesaikan pesanan hingga 15 Februari 2023.

"Dengan sangat menyesal kami mengumumkan bahwa JD.ID akan setop menerima pesanan sejak 15 Februari 2023," pengumuman JD.ID tutup di laman websitenya pada Senin (30/1).

Adapun keputusan JD.ID tutup di Indonesia diambil karena JD.com akan berfokus pada pembangunan jaringan rantai pasok lintas negara.

"Ini adalah keputusan strategis dari JD.COM untuk berkembang di pasar internasional dengan fokus pada pembangunan jaringan rantai pasok lintas-negara, dengan logistik dan pergudangan sebagai intinya," kata Head of Corporate Communications & Public Affairs JD.ID, Setya Yudha Indraswara dalam keterangannya, Senin (30/1).

Sebelum JD.ID tutup di indonesia, JD.ID sempat melakukan PHK dua kali dalam satu tahun. Pertama JD.ID memutuskan untuk mem-phk karyawan pada bulan Mei 2022, kemudian pada Desember 2022 30% atau 200 karyawannya.

Baca Juga :  Terjadi PHK Dua Kali Dalam Setahun, JD.ID PHK 200 Karyawan

Adapun tujuan JD.ID PHK karyawan sebagai bentuk improvisasi agar perusahaan bisa mengikuti dinamika pasar dan industri Indonesia. Saat itu perusahaan tengah melakukan pengoptimalan struktur ketenagakerjaan.

Pengumuman JD.ID resmi tutup di Indonesia membuat banyak orang terkejut, pasalnya Founding Partner AC Ventures, Pandu Sjahrir, optimis tahun 2023 semuanya akan lebih baik.

“Saya optimis di tahun 2023 sebab banyak reshaping industri, ada merger, konsolidasi, dan perusahaan startup kemungkinan bisa bagus, karena founder sudah tidak berpikir ke market share tapi solusi pas dengan capital yang tidak terlalu besar” pungkasnya. 

JD.ID pertama kali beroperasi di Indonesia pada November 2015 dan memiliki 12 kategori pilihan produk. Tidak hanya itu, JD.ID juga menyediakan jasa pengiriman yang menjangkau 365 kota di seluruh Indonesia dengan ribuan armada yang siap mengantarkan langsung kepada para pelanggan JD.ID.

Baca Juga : Mantan Bos Bongkar Penyebab HP Nokia Bangkrut dan Kalah dari iPhone dan Android