Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya: Waktu Tempuh Cuma 3,5 Jam

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengungkap rencana pembuatan Kereta Cepat 'Whoosh' untuk rute Jakarta-Surabaya, yang memungkinkan perjalanan hanya dalam 3,5 jam.

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya: Waktu Tempuh Cuma 3,5 Jam
Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya: Waktu Tempuh Cuma 3,5 Jam. Gambar : Kompas.com/Dok. Bagus Puji Panuntun

BaperaNews - Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, mengungkap rencana pembuatan Kereta Cepat Whoosh untuk rute Jakarta-Surabaya. Menurutnya, jika nantinya kereta cepat Jakarta Surabaya telah ada, perjalanan dari Jakarta ke Surabaya dan sebaliknya bisa ditempuh hanya dalam waktu 3,5 jam saja.

Proyek ini masih dalam tahap studi pengembangan namun dipastikan akan terlaksana dan dikerjakan.

“Bayangkan saja kereta cepat Jakarta Bandung ini dari Jakarta ke Padalarang cuma 29 menit. Kalau sampai Surabaya bisa 3 jam lewat sedikit, 3,5 jam,” kata Budi, di Stasiun KCJB Padalarang pada Senin (2/10).

Budi menyebut durasi perjalanan kereta cepat Jakarta-Surabaya itu dihitung berdasarkan hasil studi yang dilakukan Kemenhub bersama PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) selaku pemrakarsanya. Perihal tarif,  kereta cepat Jakarta Surabaya akan lebih efisien untuk penumpang jika jarak tempuhnya mencapai 500 km.

Seperti diketahui jarak tempuh kereta cepat Jakarta Bandung dari Stasiun Halim ke Tegalluar adalah 142,3 km dengan tarif Rp250-350 ribu perpenumpang sesuai dengan layanan yang didapat, kecepatan perjalanan, juga sisi keamanan dan kenyamanan.

Baca Juga: Masa Gratis Kereta Cepat Whoosh Diperpanjang Hingga Pertengahan Oktober!

“Oleh sebab itu, kami secara sistematis lakukan pengamatan, klarifikasi, penelitian terkait sarana prasarana sistem. Saranya itu keretanya, prasarana itu relnya, sistem kita sudah tahu yang dipakai canggih, teknologi terbaru di China,” sambungnya.

Kereta cepat Jakarta-Bandung yang ada di Indonesia kecepatannya mencapai 350 km/jam dan ini lebih dari kereta cepat yang ada di China sendiri yang maksimal baru 300 km/jam.

“Ya mungkin kereta cepat Jakarta Bandung kita jadikan showcase tapi tidak tanggung-tanggung. Di Indonesia kecepatannya 350 km/jam padahal di Chinanya saja 300 km/jam. Jadi itu Kereta Cepat Whoosh adalah obsesi kita. Proposal nanti diajukan dan diputuskan oleh pemerintah. Kereta cepat Jakarta Surabaya itu kita sudah letakkan dasar dan lencana ke depannya,” pungkas Budi.

Kereta Cepat Whoosh adalah kereta cepat pertama di Indonesia dan Asia Tenggara yang tentunya perlu menjadi kebanggaan tanah air dan terus dikembangkan ke rute-rute dan kota berikutnya.

Uji coba Woosh gratis masih berlaku hingga pertengahan Oktober setelahnya berlaku tarif Rp250.000 untuk kelas Ekonomi, Rp300.000 untuk kelas Bisnis, dan Rp350.000 untuk kelas pertama atau First Class.

Yuk, naik Woosh!

Baca Juga: Kereta Cepat Bakal Direncanakan Sampai Surabaya!