Profil dan Harta Kekayaan Annisa Mahesa, Anggota DPR RI Paling Muda!
Putri almarhum politikus Partai Gerindra, Desmond J Mahesa, Annisa Maharani Alzahra Mahesa resmi dilantik menjadi anggota DPR RI termuda pada periode 2024-2029.
BaperaNews - Annisa Maharani Alzahra Mahesa resmi menjadi anggota DPR RI termuda yang dilantik pada periode 2024-2029. Perempuan berusia 23 tahun ini merupakan putri almarhum politikus Partai Gerindra, Desmond J Mahesa.
Lahir pada 17 Juli 2001, Annisa lolos sebagai anggota DPR dari daerah pemilihan (dapil) Banten II setelah berhasil meraih 122.470 suara dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
Annisa Mahesa, yang akrab dipanggil Icha, mengalahkan beberapa politikus senior di dapilnya, termasuk Ketua Fraksi PKS di DPR, Jazuli Juwaini, dan anggota Komisi V DPR periode 2019-2024, Tubagus Haerul Jaman.
Sebagai wakil Partai Gerindra, Annisa kini menjadi sorotan publik, tidak hanya karena usianya yang muda tetapi juga karena latar belakang pendidikannya yang mengesankan.
Annisa memegang dua gelar sarjana di bidang manajemen dari Universitas Indonesia dan University of Melbourne. Dia mengikuti program kelas internasional, di mana dua tahun pertama ia habiskan di Universitas Indonesia, dan melanjutkan dua tahun berikutnya di Universitas Melbourne hingga lulus pada 2023.
Dalam perjalanan akademisnya, Annisa juga aktif dalam berbagai kegiatan organisasi. Ia pernah tergabung dalam paduan suara Grazia Vocalista di SMAN 34 Jakarta, serta aktif dalam organisasi Osis sejak SMP.
Selain itu, Annisa juga memperoleh sejumlah penghargaan di tingkat internasional, termasuk medali emas di Bali International Choir Festival 2018 dan runner up Odyssey of The Mind World Finals 2017 di Michigan State University, AS.
Selain kiprahnya di dunia pendidikan, Annisa Mahesa juga memiliki pengalaman kerja di bidang pemasaran dan media sosial. Pada 2022, ia menjabat sebagai internship coordinator di Ecare Careers, Melbourne. Sebelumnya, ia juga pernah menjadi social media manager di Warung Saco Betawi Peranakan.
Baca Juga : H. Ilham Pangestu Ucapkan Terima Kasih Usai Dilantik Kembali Sebagai Anggota DPR RI Dapil Aceh II
Harta Kekayaan Annisa Mahesa
Menurut laporan harta kekayaan yang diserahkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Annisa Mahesa memiliki total harta kekayaan sebesar Rp 5,87 miliar.
Harta tersebut meliputi 12 bidang tanah dan bangunan di Pandeglang dan Serang yang merupakan hibah tanpa akta senilai Rp 2,57 miliar. Selain itu, Annisa juga memiliki mobil Lexus keluaran 2019 yang bernilai Rp 2,2 miliar, juga merupakan hibah tanpa akta.
Selain aset tersebut, Annisa melaporkan harta bergerak lainnya senilai Rp 536,5 juta serta kas dan setara kas sebesar Rp 562,5 juta. Annisa tercatat tidak memiliki utang, sehingga total harta kekayaannya mencapai Rp 5.870.445.000.
Annisa Mahesa, sebagai anggota DPR RI termuda, menjadi sosok yang menarik perhatian. Dengan latar belakang pendidikan, pengalaman kerja, serta harta kekayaannya yang signifikan, Annisa berpotensi memberikan kontribusi besar bagi masyarakat melalui kiprahnya di parlemen.
Baca Juga : H. Ilham Pangestu Raih Suara Terbanyak di Dapil Aceh II, Terpilih Kembali Sebagai Anggota DPR RI