Pj Bupati Paluta Meluncurkan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting

Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan memimpin acara launching intervensi serentak pencegahan stunting di Kabupaten Padang Lawas Utara.

Pj Bupati Paluta Meluncurkan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting
Pj Bupati Paluta Meluncurkan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting. Gambar: Dok. Istimewa

BaperaNews - Penjabat (Pj) Bupati Padang Lawas Utara, Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan, S.STP., MM., meluncurkan Intervensi Serentak Pencegahan Stunting di Kabupaten Padang Lawas Utara Tahun 2024, pada hari Senin (10/06).

Dalam acara ini, turut hadir Kepala Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara, Hartam Ediyanto, SH., M.Hum., Kakan Kemenag Paluta, Drs. H. Safiruddin Harahap, M.Pd., Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Padang Lawas Utara, Makmur Harahap, ST., MM., Pabung Paluta 0212/TS, Takbir Dahalu, Danramil 05/PB, Kapten Cpl Mahmud Salim Nasution, serta para Asisten dan Staf Ahli, Pimpinan OPD, Pj. Ketua Tim Penggerak PKK, Ny. Sefti Helida Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Padang Lawas Utara, Ny. Susilawati Makmur Harahap, Pimpinan Instansi Vertikal, Pimpinan BUMN, Pimpinan BUMD, Kepala Desa Lokus Stunting, Peserta Pelayanan Posyandu, dan tamu undangan lainnya.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Padang Lawas Utara, dr. Sri Prihatin Kurnia Ningsih Harahap, M.K.M., menjelaskan bahwa salah satu fokus penanganan masalah gizi oleh pemerintah adalah stunting.

Data menunjukkan tren penurunan stunting di Kabupaten Padang Lawas Utara dari 49,28% pada tahun 2019 menjadi 32,1% pada tahun 2021, kemudian turun lagi menjadi 29,2% pada tahun 2022, dan 21,8% pada tahun 2023.

Namun, masih diperlukan upaya lebih keras untuk mencapai target 14% pada tahun 2024. Hal ini menjadi dasar utama pelaksanaan intervensi serentak pencegahan stunting di Kabupaten Padang Lawas Utara.

Lebih lanjut, Kadis Kesehatan menjelaskan bahwa tema kegiatan ini adalah PARENTING (Paluta Serentak Cegah Stunting), dengan tujuan menggerakkan komitmen bersama lintas sektor untuk melaksanakan kegiatan intervensi serentak sesuai dengan tupoksi masing-masing.

PARENTING menjadi inovasi sekaligus slogan dalam menggaungkan gerakan serentak intervensi pencegahan stunting di Kabupaten Padang Lawas Utara, sebagai gambaran dukungan semua sektor dalam menurunkan dan mencegah stunting.

Dalam sambutannya, Penjabat (Pj) Bupati Padang Lawas Utara, Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan, S.STP., MM., menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara mendukung 10 (sepuluh) pasti intervensi serentak pencegahan stunting, termasuk memastikan pendataan seluruh calon pengantin (catin), ibu hamil, dan balita sebagai sasaran, pendampingan bagi mereka, serta kehadiran mereka di posyandu.

"Launching ini menandakan dimulainya kegiatan intervensi serentak pencegahan stunting di Kabupaten Padang Lawas Utara yang berlangsung selama bulan Juni, tentunya kegiatan ini bertujuan untuk menggalang komitmen bersama dalam mendukung intervensi serentak pencegahan stunting di Kabupaten Padang Lawas Utara dengan inovasi “Parenting” (Paluta Serentak Cegah Stunting) yang sekaligus menjadi slogan dalam menggaungkan gerakan serentak intervensi pencegahan stunting di Kabupaten Padang Lawas Utara, sebagai gambaran dukungan serius  semua sektor dalam menurunkan dan mencegah stunting" ujar Bupati.

(Haryan Harahap)