Peningkatan Akses Pendidikan Teknologi: Kolaborasi untuk Masa Depan Pendidikan yang Lebih Baik

SEAMOLEC dan Pemerintah Kabupaten Ende menandatangani Nota Kesepahaman dalam upaya proaktif untuk mendukung pemerataan akses pendidikan. Simak selengkapnya di sini!

Peningkatan Akses Pendidikan Teknologi: Kolaborasi untuk Masa Depan Pendidikan yang Lebih Baik
Peningkatan Akses Pendidikan Teknologi: Kolaborasi untuk Masa Depan Pendidikan yang Lebih Baik. Gambar: Dok. Istimewa

BaperaNews - Sebuah upaya kolaboratif yang proaktif telah dilakukan oleh SEAMEO Regional Open Learning Centre (SEAMOLEC) di bawah koordinasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendibudristek) untuk mendukung pemerataan akses pendidikan di Indonesia, terutama dalam mendukung program Merdeka Belajar.

Langkah ini ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara SEAMOLEC dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur

Ketua Umum DPP Bapera Fahd El Fouz A Rafiq menyatakan bahwa insiatif ini merupakan langkah untuk mendukung pemerataan pendidikan di daerah.

"Inisiatif kolaboratif antara SEAMEO Regional Open Learning Centre (SEAMOLEC) dan Pemerintah Kabupaten Ende merupakan langkah yang sangat positif dalam mendukung pemerataan akses pendidikan di daerah,” ujar Fahd A Rafiq, Jumat (16/2).

Direktur SEAMOLEC, Wahyudi, menegaskan bahwa kerja sama ini merupakan langkah proaktif yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas kompetensi siswa di bidang pembelajaran digital, terutama dalam literasi membaca menggunakan perangkat Google Chromebook di Kabupaten Ende.

Meskipun demikian, pemanfaatan perangkat ini masih dianggap terbatas, sehingga perlu adanya kolaborasi antar berbagai pihak untuk menciptakan dampak positif pada pembelajaran di daerah tersebut.

Kolaborasi melibatkan Pemkab Ende, Dinas Pendidikan Kabupaten Ende, Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Nusa Tenggara Timur, SEAMOLEC, dan Sekolah Tinggi Pengabdian Masyarakat Santa Ursula.

Tujuannya adalah menciptakan mekanisme dan jadwal kegiatan untuk optimalisasi pemanfaatan Google Chromebook dalam proses pembelajaran. Sepuluh mahasiswa dari STPM Santa Ursula akan terlibat sebagai mentor dan memfasilitasi magang untuk guru di SMP Negeri 1 Ende, sementara siswa akan menjalani pelatihan tentang penggunaan Google Chromebook dan integrasi strategis dalam pembelajaran.

“Pendidikan adalah fondasi yang sangat penting bagi kemajuan suatu masyarakat, dan upaya untuk meningkatkan literasi digital di Kabupaten Ende adalah langkah cerdas menuju masa depan yang lebih terang,” ujar Fahd A Rafiq, Jumat (16/2).

Melalui kolaborasi yang komprehensif ini, diharapkan bahwa akses pendidikan teknologi dan informasi di Kabupaten Ende akan semakin merata, dan pembelajaran yang inovatif akan menjadi lebih terjangkau bagi semua siswa. Langkah ini menjadi langkah positif dalam mendukung visi Merdeka Belajar dan membawa Kabupaten Ende menuju masa depan pendidikan yang lebih cerah.

 

Penulis : AG