Luhut: Jokowi Resmikan Kereta Cepat Jakarta-Bandung 9 September 2023

Presiden Jokowi akan meresmikan Kereta Cepat Jakarta Bandung pada 9 September 2023, menandai tonggak sejarah dalam infrastruktur transportasi Indonesia.

Luhut: Jokowi Resmikan Kereta Cepat Jakarta-Bandung 9 September 2023
Luhut: Jokowi Resmikan Kereta Cepat Jakarta-Bandung 9 September 2023. Gambar : Kompas.com/Dok. M. Elgana Mubarokah

BaperaNews - Menko Marves, Luhut Binsar Panjaitan, mengungkap rencana Presiden Jokowi resmikan kereta cepat Jakarta Bandung (KCJB) pada 9 September 2023 mendatang. Sebelum diresmikan, Luhut akan menjajal kereta cepat bersama Ridwan Kamil pada 6 September 2023.

“KCIC (kereta cepat Indonesia China) saya kira ga ada masalah. Presiden Jokowi nanti naik pertama kali rencananya pada 8 September 2023. Nanti didampingi PM China Li Qiang, beliau akan ke Bandung” kata Luhut hari Selasa (29/8).

“Karena percobaan  1 bulan dikasih gratis. Kalau LRT Jabodebek kemarin uji coba diberi Rp 5.000 tapi secara bertahap dan jumlahnya juga kan jarak dari 8 menit ke 4 menit sehingga nanti masalah penggunaan mobil ke Jakarta akan berkurang, kita harap berkurang” pungkas Luhut.

Sebelumnya Wakil Menteri BUMN, Rosan Roeslani, juga menyebut rencananya Presiden Jokowi resmikan kereta cepat Jakarta Bandung bersama Perdana Menteri China Li Qiang mengingat proyek ini ialah kerjasama antara pemerintah Indonesia dan China. Proses pembangunan maupun pengelolaan saat ini masih ditangani bersama antara Indonesia dan China. 

Baca Juga : Bisa Untungkan Amerika Serikat, Luhut Ungkap Larangan Ekspor Nikel

“Dengan prime minister China itu rencananya bulan September ini, pastinya nanti kita beritahu lebih lanjut. Mungkin Oktober karena saat ini sudah mencapai 95%. Yang bisa saya pastikan Oktober. Ntar mundur seminggu dipermasalahkan lagi. InsyaAllah Oktober 2023 sudah bisa dipakai secara luas oleh masyarakat ya” ujar Rosan beberapa waktu lalu.

Rencana Presiden Jokowi resmikan kereta cepat Jakarta Bandung sebagaimana yang disampaikan Luhut belum mendapat tanggapan dari PT KCIC maupun pihak KCJB secara langsung.

Tentunya usai diresmikan, akan diberikan keistimewaan untuk masyarakat di sekitar jalur KCJB dulu agar mencoba kereta cepat sebagaimana yang dijanjikan mengingat mereka ialah masyarakat yang paling terdampak sepanjang pembangunan KCJB.

Untuk prosedur maupun teknisnya belum ditentukan. Usai uji coba, barulah KCJB akan dioperasionalkan secara resmi untuk bisa dipakai seluruh masyarakat Indonesia.

KCJB juga dipastikan terintegrasi dengan moda transportasi umum ibukota lain seperti LRT Jabodebek untuk memudahkan dalam mengaksesnya.

Diharapkan dengan adanya KCJB jumlah mobil pribadi yang melaju dari Bandung ke Jakarta dan sebaliknya akan berkurang serta masyarakat bisa menjadikan KCJB sebagai transportasi andalannya.

Baca Juga : Jokowi Tunjuk Luhut Jadi Satgas Hilirisasi Di Papua