Jisoo dan Jennie BLACKPINK Bakal Dirikan Agensi Sendiri, YG Buka Suara

YG Entertainment membuka suara terkait rumor Jisoo dan Jennie BLACPINK akan mendirikan agensi sendiri.

Jisoo dan Jennie BLACKPINK Bakal Dirikan Agensi Sendiri, YG Buka Suara
Jisoo dan Jennie BLACKPINK Bakal Dirikan Agensi Sendiri, YG Buka Suara. Gambar : Instagram/@sooyaaa_

BaperaNews - Kepastian terkait kelanjutan kontrak seluruh member BLACKPINK masih belum jelas. Kini muncul kabar Jisoo dan Jennie BLACKPINK dirikan agensi sendiri.

Sebelumnya Jennie dan Jisoo BLACKPINK disebutkan sebagai dua diantara tiga member yang tidak lanjutkan kontrak dengan YG Entertainment dimana satu lagi ialah Lisa. Hanya Rose yang disebut tetap bertahan di agensi tersebut.

Ada pula kabar semua member BLACKPINK tetap bersatu dan mengurus aktivitas grup bersama YG sedangkan agensi kedua mengurus aktivitas pribadi tiap member. Banyaknya rumor beredar akhirnya membuat YG Entertainment mengeluarkan pernyataan resmi.

Agensi menegaskan semua member BLACKPINK masih dalam proses negosiasi untuk nasib kontrak selanjutnya terutama dengan aktivitas grup dan belum ada keputusan pasti sehingga diharap tidak ada lagi rumor atau informasi tanpa sumber jelas beredar.

“Belum ada yang bisa dikonfirmasi terkait perpanjangan kontrak BLACKPINK dan aktivitas mereka di masa mendatang. Kami masih berdiskusi terkait masalah kontrak” tegas perwakilan YG Entertainment. 

Baca Juga : 3 Member BLACKPINK Dikabarkan Mundur Dari YG Entertainment, Kenapa?

Proses negosiasi kontrak antara YG Entertainment dengan semua member BLACKPINK termasuk dengan Jennie dan Jisoo BLACKPINK masih dilakukan, belum ada keputusan apapun.

Belum ada kepastian maupun petunjuk jelas kemana semua member akan menentukan agensinya. Semua rumor yang beredar dengan tegas ditolak oleh YG.

Berikut sejumlah rumor yang beredar terkait kontrak member BLACKPINK yang telah ditolak oleh YG Entertainment :

  • Tiga member yakni Lisa, Jisoo, dan Jennie BLACKPINK tidak lanjut kontrak pada YG Entertainment, hanya Rose yang bertahan di YG
  • Lisa mempertimbangkan tawaran dari agensi Amerika Serikat sedangkan Jisoo dan Jennie BLACKPINK mencari agensi lain di Korea Selatan
  • Jennie dan Jisoo BLACKPINK akan dirikan agensi sendiri
  • BLACKPINK tetap ada dengan masa kontrak 6 bulan per tahun untuk aktifitas grup bersama YG
  • Aktivitas pribadi para member yang keluar dari YG diurus oleh agensi kedua

YG memastikan semua rumor di atas tidak benar. YG menyampaikan dengan tegas semua hal terkait kontrak masih dalam proses negosiasi dan diskusi sehingga diharapkan tidak perlu percaya pada rumor atau isu apapun yang tidak jelas sumbernya, yang bukan langsung dari YG.

Kelanjutan kontrak seorang bintang dunia memang menjadi perhatian publik. Tak heran banyak isu muncul sampai member dan pihak agensi merilis informasi resmi tentang kelanjutan kontrak tersebut. Tak perlu banyak berspekulasi, tunggu informasi dan pernyataan resmi dari YG Entertainment saja ya!

Baca Juga : Jennie BLACKPINK Spoiler sedang Bikin Album Solo Terbaru