Eks Menteri ATR Ferry Mursyidan Ditemukan Meninggal Dunia Di Basement Bidakara

Eks Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan ditemukan meninggal dunia di basement Hotel Bidakara, Jakarta Selatan.

Eks Menteri ATR Ferry Mursyidan Ditemukan Meninggal Dunia Di Basement Bidakara
Menteri ATR Ferry Mursyidan meninggal dunia. Gambar : Liputan6.com/Johan Tallo

BaperaNews - Eks Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Mursyidan Baldan meninggal dunia, ditemukan oleh polisi di basement Hotel Bidakara, Jakarta Selatan. Kapolsek Tebet Kompol Chitya Intania mengungkap informasi pertama kali disampaikan pihak hotel Bidakara kepada polisi usai merasa curiga ada mobil terparkir sejak Kamis (1/12).

“Iya di dalam mobil, Bhabin terima informasi dari pihak hotel Bidakara, ini mobil dari kemarin kok enggak bergerak. Dicek sama mereka, ternyata ada orang di dalamnya, kita langsung kesana SPK sama Kanit Reskrim” ungkapnya pada Jumat (2/12).

Chitya belum memberi keterangan detail bagaimana kondisi jenazah Ferry Mursyidan ketika ditemukan di basement Hotel Bidakara, “Saya belum tahu persis, takutnya kalau salah ngomong, Kanit Reskrim baru buat laporannya” pungkasnya.

Sedangkan Wasekjen Nasdem Hermawi membenarkan kabar meninggalnya Ferry Mursyidan, “Iya benar, beliau orang yang baik” tuturnya.

Tidak Ada Bekas Luka, Keluarga Tidak Mau Otopsi

Kabid Humas Polda Metro Jaya memastikan tidak ada luka di tubuh jenazah Ferry Mursyidan, Ferry diduga kuat meninggal dunia karena sakit.

“Jadi memang ada sakit tertentu, tidak ada tanda kekerasan atau pidana. Di badannya tidak ada luka. Keluarga tidak mau dilakukan otopsi, jadi memang mungkin karena sakit tertentu. Mobilnya terparkir karena memang ada kegiatan yang sempat dihadiri Pak Ferry juga. Ferry hadir di sebuah acara wisuda Kamis (1/12) pukul 09.00 – 12.28 WIB, setelah itu sudah tidak ada kabar” terangnya.

Baca Juga : Siapa Filep Karma? Simak Profil Aktivis Papua Yang Meninggal Dunia Di Pantai Jayapura

Dimakamkan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat

Ferry Mursyidan telah dimakamkan di TPU Karet Bivak pada Jumat (2/12) malam pukul 21.00 WIB. Isak tangis keluarga mengiringi kepergiannya. Turut hadir di pemakaman sejumlah pejabat dan tokoh seperti politikus senior Golkar Akbar Tanjung, Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza, Wamen ATR/BPN Raja Juli, hingga Mantan ketum PB HMI Arief Rosyid.

Presiden Jokowi juga sempat melayat ke rumah duka sekitar pukul 19.00 WIB.

“Almarhum orang yang sangat baik, kerjanya baik, komunikasi sangat baik dengan siapapun,” ucap Jokowi kepada keluarga Ferry Mursyidan. Jokowi hadir bersama Menteri Investasi Bahlil Lahadalia dan Mensesneg Pratikno.

Sosok Ferry Mursyidan

Ferry Mursyidan Baldan ialah Menteri Agraria dan Tata Ruang periode 2014 - 2017 atau masa pemerintahan pertama Presiden Jokowi.

Ferry Mursyidan lahir di Jakarta 16 Juni 1961, meninggal dunia di usia ke 61. Ferry Mursyidan lulusan Universitas Padjajaran dan biasanya aktif di Himpunan Mahasiswa Islam.

Ferry Mursyidan pernah menjadi kader Golkar dan Nasdem. Pada tahun 1997, Ferry Mursyidan menjadi anggota DPR F-Golkar, begitu pula pada tahun 1999-2004. Pada Pilpres 2019, Ferry Mursyidan ikut dengan tim kampanye capres Prabowo - Sandiaga.

Selamat jalan Ferry Mursyidan, semoga diterima disisiNya dan segenap keluarga diberi ketabahan.

Baca Juga : Menlu Belarus Vladimir Makei Meninggal Mendadak Jelang Pertemuan Dengan Rusia