Viral Ucapan Jokowi Soal Pemimpin Berambut Putih, Ini Respon Pakar Politik

Usai viral pernyataan Jokowi terkait pemimpin rambut putih dan berkerut, berbagai kalangan mensinyalir kode tersebut diarahkan ke Ganjar Pranowo

Viral Ucapan Jokowi Soal Pemimpin Berambut Putih, Ini Respon Pakar Politik
Jokowi saat pidato dalam acara Rakernas Projo. Gambar : Kompas.com/Kristianto Purnomo

BaperaNews - Sejumlah pihak mengomentari pernyataan Presiden Jokowi tentang “sosok berambut putih yang dinilai pemimpin yang memikirkan rakyat”. Direktur Eksekutif Trias Politika Strategis Agung Baskoro menyebut pernyataan Jokowi ialah sinyal bagi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju ke Pilihan Presiden 2024.

“Dari ketiga kandidat Capres paling kuat yang kini ada di peringkat teratas ialah Ganjar, Anies, dan Prabowo. Dan hanya Ganjar lah yang berambut putih mencolok, ini sinyal kuat dari Jokowi untuk Ganjar” ujarnya Sabtu (26/11).

Agung menyebut bukan kali ini saja Jokowi memberi sinyal, Jokowi juga pernah menyampaikan sinyal serupa di acara Rakernas Projo Mei lalu. Hal serupa disampaikan oleh Ketum Relawan Arus Bawah Jokowi Michael Umbas, ia juga mengatakan sosok berambut putih tersebut adalah Ganjar.

Menurut Michael, Jokowi secara tersirat menyampaikan pilihan capresnya berdasarkan ciri fisik. “Kan beliau tidak mungkin menyebut nama, tapi kriteria. Yang rambut putih kebetulan identik dengan Ganjar, Kecuali kalau ada calon lain dengan ciri rambut putih” tuturnya.

Komentar lain datang dari musisi Iwan Fals, ia mengunggah foto dirinya berambut putih dan penuh kerutan di wajahnya. “Ini dia yang wajahnya berkerut dan berambut putih semua” cuitnya di Twitter hari Sabtu.

Baca Juga: Revisi UU IKN Masuk Dalam Daftar 41 RUU Usulan Prolegnas Prioritas 2023

Jokowi : Sosok yang Memikirkan Rakyat ialah yang Berambut Putih

Sebelumnya di acara pertemuan dengan relawan Jokowi di Stadion Gelora Bung Karno hari Sabtu, Jokowi mengatakan sosok yang memikirkan rakyat itu terlihat dari penampilannya, salah satunya berambut putih.

“Dari penampilan kelihatan, banyak kerutan karena mikirin rakyatnya, ada yang rambutnya sampai putih semua, abu, kalau wajahnya cling dan tidak ada kerutan itu hati-hati, lihat rambutnya, kalau putih semua mikirin rakyat” ungkapnya.

Ganjar Pranowo Unggah Foto Rambut Hitam

Karena banyak disebut sebagai sosok yang disebut Jokowi, Ganjar menyampaikan respon lucu dan unik, ia memposting gambar berbeda dari dirinya biasanya yang tampil dengan rambut putih. Ganjar mendadak posting foto dirinya berambut hitam di Instagramnya. “Cukur. Kamu punya tips merawat wajah dan rambut?” tulisnya.

Tidak diketahui apakah gambar tersebut foto lama atau baru. Sontak postingannya mendapat ribuan komentar dari warganet.

“Lho Pak udah masuk kriteria, jangan disemir hitam” komentar @you_**

“Wah belum mikirin rakyat ya Pak?” respon @amh_**

“Ini cloning, yang asli rambutnya putih dan dahinya berkerut” tulis @maz_**

Baca Juga: Serba Serbi Pernikahan Kaesang - Erina: Tiga Menteri Jokowi Turun Tangan