Vaksinasi Anak 6 – 11 Tahun Akan Dimulai di Jawa Bali pada Akhir Desember 2021

Vaksinasi khusus anak 6-11 tahun akan dimulai di pulau jawa bali pada akhir desember 2021, Sementara waktu, vaksinasi akan dimulai dari Pulau Jawa Bali terlebih dahulu dengan cakupan wilayah yang sudah ditetapkan. Berikut Informasinya !

Vaksinasi Anak 6 – 11 Tahun Akan Dimulai di Jawa Bali pada Akhir Desember 2021
Siti Nadia Tirmizi saat berpdato. Gambar : Tempo.com

BaperaNews - Mulai akhir bulan Desember 2021 ini, vaksinasi anak khusus untuk rentang usia 6 – 11 akan segera dilakukan. Sementara waktu, vaksinasi akan dimulai dari Pulau Jawa Bali terlebih dahulu dengan cakupan wilayah yang sudah ditetapkan.

“Realisasi kebijakan kali ini akan dimulai dari Pulau Jawa dan Bali terlebih dahulu yang merupakan daerah prioritas sesuai dengan petunjuk yang diberikan inmendagri pada cakupan wilayah vaksinasi,” kata Siti Nadia Tarmizi (Juru Bicara Kementerian Kesehatan).

Mengacu pada peraturan yang ada pada Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 66 Tahun 2021, bahwa untuk bisa memberikan vaksinasi pada anak dengan rentang usia di bawah 12 tahun, maka dibutuhkan beberapa syarat bagi daerah.

Menurut keterangan yang ada di Inmendagri 66/2021 yang sudah disetujui oleh Tito Karnavian (Mendagri) pada hari Kamis, 9 Desember 2021, setiap pemerintah daerah bisa untuk segera memulai proses pemberian vaksin kepada anak dengan rentang usia 6 – 11 tahun dengan catatan sudah mencapai target yang ditetapkan oleh pemerintah. Yakni untuk vaksinasi dosis pertama bagi orang dewasa harus sudah mencapai 70 persen. Kemudian untuk vaksinasi dosis pertama bagi lansia harus sudah mencapai 60 persen. Jika syarat – syarat tersebut sudah terpenuhi, maka daerah bisa memulai proses vaksinasi untuk anak – anak tersebut.  

Menurut penjelasan dari Dante Saksono Harbuwono (Wakil Menteri Kesehatan) menyampaikan bahwa mulai dari tanggal 24 Desember 2021, pemberian vaksin kepada anak dengan rentang usia 6 – 11 tahun sudah bisa mulai dilakukan.

BPOM sudah memberikan lampu hijau dan izin kedaruratan dalam upaya pemberian vaksinasi kepada anak dengan menggunakan vaksin Sinovac asal China pada tanggal 2 November lalu untuk anak di atas 5 tahun. Pemberian vaksin untuk anak dirasa sangat penting, terlebih lagi rentang usia tersebut memang banyak kegiatan yang harus dilakukan terutama untuk mendukung pembelajaran tatap muka di lingkungan sekolah.

Sebelumnya BPOM juga sudah memberikan izin terkait pemberian vaksin Sinovac kepada anak dengan rentang usia 12 – 17 tahun.

“Setidaknya, pemerintah sudah menyiapkan 58 hingga 60 juta dosis vaksin untuk diberikan kepada anak dengan rentang usia 6 – 11 tahun. Itu sudah bisa dimulai terhitung tanggal 24 Desember 2021 dan difokuskan hanya untuk anak – anak terlebih dahulu,” kata Dante saat sedang berkunjung ke daerah Boyolali, Jawa Tengah kepada wartawan.