Tiket Serba 1 Jutaan, Simak Promo Oktofest Garuda Indonesia Untuk Tujuan 10 Destinasi Wisata Indonesia

Garuda Indonesia berikan promo pada program Oktofest, program ini berikan harga tiket serba 1 jutaan untuk tujuan 10 destinasi wisata Indonesia. Simak berita lengkapnya

Tiket Serba 1 Jutaan, Simak Promo Oktofest Garuda Indonesia Untuk Tujuan 10 Destinasi Wisata Indonesia
Gambar : GarudaIndonesia

BaperaNews - Melalui program baru yang dinamakan Oktofest, Perusahaan Maskapai Penerbangan Nasional Garuda Indonesia meluncurkan promo menarik tiket serba 1 jutaan saja.

Penjelasan dari Ade R Susardi (Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia), program Oktofest ini diberlakukan hanya untuk tujuan 10 destinasi wisata Indonesia saja dengan harga 1 jutaan. Untuk tujuan destinasi wisatanya antara lain seperti Jogja, Batam, Ambon, Lombok dan Denpasar.

“Hadirnya program di bulan Oktober yang dinamakan Oktofest ini, merupakan salah satu bentuk apresiasi yang dilakukan pihak Maskapai Penerbangan Garuda Indonesia kepada seluruh pelanggan yang sampai saat ini setia menggunakan layanan jasa penerbangan kami,” penjelasan dari Ade R Susardi (Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia).

Program Oktofest ini hanya diberlakukan pada pembelian tiket di tanggal 07 Oktober hingga 13 Oktober 2021 saja. Namun untuk perjalanannya bisa dilakukan hingga 30 Juni 2022 tahun depan.

Agar lebih mudah dalam mendapatkan promo Oktofest ini, para pelanggan bisa mengunjungi website resmi Maskapai Penerbangan Garuda Indonesia di  www.garuda-indonesia.com. Kemudian juga bisa diakses melalui aplikasi android milik Garuda Indonesia bernama Fly Garuda. Selanjutnya, bisa langsung memasukkan kode promo yang sudah disediakan pada saat proses pemesanan.

Ade R Susardi (Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia) menjelaskan, bahwa pihaknya mengadakan promo Octobest ini dalam rangka ikut mendukung pemulihan ekonomi nasional terutama melalui sektor pariwisata.

“Kami akan terus membuat kebijakan serupa untuk dengan penawaran – penawaran menarik lainnya. Minat masyarakat untuk kembali menggunakan layanan jasa penerbangan harus dibangkitkan kembali. Namun kali ini wajib memenuhi peraturan yang mengacu pada standar protokol kesehatan sehingga bisa menguntungkan semua pihak,” tambahnya.

Selain promo Octobest, pihak Maskapai Penerbangan Garuda Indonesia juga bekerjasama dengan pihak bank rekanan dengan memberikan promo lain dalam bentuk potongan hingga nominal 1 juta rupiah. Ini merupakan momen yang tepat untuk bisa bepergian wisata mumpung banyak kelonggaran dan budgetnya pun tergolong lebih murah.

Untuk pembelian travel voucher produk Garuda Indonesia juga terdapat potongan khusus dan cashback hingga 250 ribu rupiah. Pembeliannya bisa dilakukan melalui Garuda Shop.

Dengan adanya beragam promo menarik ini, diharapkan masyarakat bisa mulai membuat rencana liburan impian setelah sekian lama terpaksa harus mengurung diri di rumah demi mendukung program pemerintah di rumah saja untuk mengendalikan penyebaran corona.