Satpam Tempat Wisata Dipecat, Diduga Gegara Buah Pepaya Dicuri Ibu-ibu
Satpam lansia di Bogor dipecat setelah insiden pencurian pepaya oleh sekelompok ibu-ibu. Video viral di TikTok memicu komentar netizen.
BaperaNews - Seorang satpam lansia di Bogor dipecat dari pekerjaannya. Hal ini bermula dari insiden yang melibatkan pencurian buah pepaya oleh sekelompok ibu-ibu di sebuah tempat wisata.
Kejadian ini viral setelah anak satpam tersebut mengunggah video ke media sosial, yang langsung menarik perhatian banyak netizen.
Dalam video yang diunggah di akun TikTok milik anaknya, @sisilsilvia.y, terlihat jelas aksi seorang ibu-ibu yang mendekati pohon pepaya berbuah lebat.
Ia dengan mudahnya mengambil satu buah pepaya tanpa izin. Aksi ini tampaknya sepele, tetapi berujung pada pemecatan satpam lansia yang bertugas pada hari itu.
“Tolong kabarin saya yang tahu ibu-ibu ini, ini di resort Cy Ciawi Bogor. Ayah saya security di sini dikeluarkan gara-gara ibu-ibu ini hanya karena ambil pepaya, sementara ayah saya yang tersalahkan di tempat jaga,” tulis sang anak dalam keterangan video.
Di media sosial, banyak netizen yang mengungkapkan rasa simpatinya terhadap satpam tersebut. Beberapa bahkan berkomentar bahwa resort sepertinya mencari alasan untuk memberhentikan satpam tanpa memberikan pesangon.
Baca Juga: Bocah di Sulsel Nekat Tangkap Ular Piton 7 Meter Pakai Seutas Tali
“Kasian banget bapak security-nya, semoga diganti pekerjaan yang lebih bisa memanusiakan ya pak, yang lebih lebih pokoknya,” ungkap salah satu netizen dengan akun @ma.
Banyak netizen yang berpendapat bahwa harga satu buah pepaya tidak sebanding dengan konsekuensi yang harus ditanggung oleh satpam tersebut.
“Ibu pepaya California 1kg cuma 10 ribu loh, kalau hasil nyolong kan jadi haram, udah gitu bikin orang jadi dipecat, semoga hidup anda baik-baik aja ya buk,” tulis seorang netizen lainnya dengan akun @ib***.
“Mungkin emang bapa-nya mau dipecat cuma belum nemu alasan, pas banget ada momen ini jadi langsung deh berasa dikasih jalan... logika aja kenapa cuma satu orang yang dipecat? Biasanya kan yang jaga ada dua orang,” tulis akun @sof**.
View this post on Instagram
Baca Juga: 3 Pemuda di NTT Tabrak TNI hingga Tewas Usai Mabuk Miras