PLN Raih 5 Penghargaan Power & Eenergy Awards 2023

PT PLN (Persero) mendapatkan penghargaan 'Male Executive of the Year' dalam ajang bergengsi Power and Energy Awards 2023 yang diselenggarakan oleh Enlit Asia.

PLN Raih 5 Penghargaan Power & Eenergy Awards 2023
PLN Raih 5 Penghargaan Power & Eenergy Awards 2023. Gambar : Dok. ManadoPost

BaperaNews - PT PLN (Persero) meraih prestasi dalam ajang bergengsi Power and Energy Awards 2023 yang diselenggarakan oleh Enlit Asia. Dalam acara yang digelar pada Selasa (14/11), PLN berhasil memenangkan lima penghargaan dari 12 kategori yang ada.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, pun turut meraih penghargaan 'Male Executive of the Year'.

Prestasi gemilang PLN tersebut terwujud dalam lima kategori yang berhasil diraih, antara lain Power Utility of the Year, Innovation of the Year untuk aplikasi PLN Mobile, Renewable Energy & Sustainability Project of the Year untuk proyek PLTS Terapung Cirata, serta ASEAN Electrification Project of the Year untuk elektrifikasi Kalimantan.

Selain itu, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, dinobatkan sebagai 'Male Executive of the Year', menjadi salah satu penghargaan bergengsi yang berhasil direbut.

Dalam keterangannya, Darmawan Prasodjo menyatakan bahwa penghargaan yang diterima oleh PLN merupakan hasil dari upaya transformasi perusahaan dalam beberapa tahun terakhir.

Transformasi tersebut mengubah model bisnis PLN secara digital secara menyeluruh, mulai dari pembangkitan, transmisi, hingga distribusi, guna mendukung transisi energi yang sedang berlangsung.

Menanggapi pemberian penghargaan, Darmawan menekankan bahwa perubahan iklim menjadi tantangan besar dalam transformasi PLN.

Baca Juga : Simple! Begini Cara Beli Motor Listrik Subsidi Lewat PLN Mobile

Sebagai respons, PLN telah merancang perencanaan kelistrikan yang lebih ramah lingkungan sepanjang sejarah perusahaan. Strategi yang lebih agresif telah dibangun untuk mempercepat penggunaan energi baru terbarukan.

Simon Hoare, Portofolio Director of Energy for Clarion Events Asia, menyatakan bahwa Power & Energy Awards 2023 memberikan pengakuan terhadap komitmen para nominator terkait transisi energi di Asia.

Penghargaan ini diadakan dengan penentuan pemenang secara objektif oleh 34 dewan juri lintas negara dengan latar belakang sebagai profesional, pakar, dan akademisi.

Prestasi Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, dalam kategori 'Male Executive of the Year' berhasil melampaui eksekutif dari perusahaan Korea Selatan dan Prancis.

Sementara dalam kategori Power Utility, PLN berhasil meraih predikat terbaik, mengungguli pesaing dari Malaysia, Vietnam, Singapura, dan Malaysia.

Penghargaan ini menandai keberhasilan PLN dalam menjadi motor penggerak utama untuk kemajuan sektor ketenagalistrikan dan energi di Asia.

Baca Juga : Tewas Karena Kesetrum Listrik? Bisa Klaim Asuransi ke PT PLN!