Paris Pernandes Sebut Nama Indra Kenz Saat Kemenangannya Di Atas Ring Tinju

Paris Pernandes yang dikenal dan viral karena Salam dari Binjay berhasil mengalahkan peraih medali emas PON asal Papua, ia menyebut nama Indra Kenz saat kemenangannya tersebut!

Paris Pernandes Sebut Nama Indra Kenz Saat Kemenangannya Di Atas Ring Tinju
Paris Pernandes membagikan kebersamaannya dengan Indra Kenz. Gambar: instagram.com/@parispernandes_

BaperaNews - Acara Televisi ONE Championship: Holywings Sport Show (HSS) Boxing yang tayang pada Minggu, 27 Februari 2022 ini sedang menjadi perhatian sekaligus pembicaraan warganet.

Paris Pernandes,sosok pria yang dikenal sempat viral dengan ucapan Salam dari Binjay berhasil mengalahkan peraih medali emas PON asal Papua, Jekson Karmela di program tinju bertajuk Holywing Sport Show, yang disiarkan NET. 

Pada pertandingan tinju yang digelar di salah satu televisi swasta itu, Paris Pernandes menang dengan nilai dari hakim A 38-38 hakim B 38-39 Hakim 39-37 dan pemenangnya Split Decision untuk Paris Fernandes.

Sebelumnya, kemampuan Paris dalam bertinju memang tidak diragukan. Pasalnya, ia memang berprestasi hingga tingkat nasional.

"Dia itu (Paris Pernandes) sangat berbakat di dunia olahraga tinju. Terlihat saat dirinya duduk di bangku SMP," katanya, dilansir dari digtara.com.

Baca Juga: Yuk Intip! Tradisi Isra Miraj Di Berbagai Negara

Ketua Pengurus Pengkot Persatuan Tinju Amatir (Pertina) Kota Binjai, Uwah Murja mengaku, Paris Pernandes salah satu petinju terbaik yang dimiliki Kota Binjai.

Paris pun mengucap syukur atas kemenangan yang ia raihnya di atas ring tinju tersebut.

Beredar luas video saat Paris mengucapkan rasa syukur atas kemenangannya itu. Menariknya di ucapan kemenangannya itu, Paris kemudian menyebut nama Crazy Rich yang saat ini tersandung kasus hukum, Indra Kenz,

"Kemenangan ini untuk orang tuaku di Binjai terima kasih untuk pak Steve dan pelatihku serta istriku tercinta, satu lagi bang Indra (Kenz) yang gak ada disini tapi semangatnya ada disini, semuanya ini dari Allah, Salam dari Binjai," kata Paris Pernandes.

Indra Kenz, sang pemilik perusahaan manajemen artis PT Disotiv Citra Digital adalah orang yang membawa Paris pernandes ke Jakarta untuk bekerja sama.

Indra yang juga dijuluki Sultan Medan ini mengaku jika dirinya melihat ada bakat terpendam dari Paris yang dapat menghibur masyarakat dengan konten-konten unik.

Setelah video tinju pohon pisangnya yang viral, bersama Indra Kenz, Paris Pernandes membuat lagu hip-hop rap yang berjudul "Salam Dari Binjay."

Baca Juga: Kelompok Peretas Anonymous Nyatakan Perang Dengan Rusia