Kontennya Berisi Edukasi Anak, YouTuber Channel Kinderflix Justru Dapat Komentar Tak Senonoh

Kinderflix menyuarakan pernyataan resmi mengenai komentar negatif dan seksualisasi. Simak selengkapnya!

Kontennya Berisi Edukasi Anak, YouTuber Channel Kinderflix Justru Dapat Komentar Tak Senonoh
Kontennya Berisi Edukasi Anak, YouTuber Channel Kinderflix Justru Dapat Kritikan. Gambar : Instagram/@kinderflix.idn

BaperaNews - Salah satu channel yang menawarkan konten edukasi untuk anak balita adalah Kinderflix. Channel ini menampilkan sejumlah host, termasuk seorang content creator bernama Nisa yang telah lulus dari Universitas Maranatha Bandung, Jurusan Psikologi angkatan 2019. 

Channel Kinderflix sendiri baru dibuat pada September 2023, dengan hanya enam video yang diunggah, tetapi video-video ini mendapat jumlah penayangan yang tinggi. Para orang tua memuji kontennya karena memberikan edukasi yang dibutuhkan untuk perkembangan anak balita. Banyak video yang memperlihatkan betapa antusiasnya anak-anak yang menonton video dari Kinderflix.

Namun, sorotan publik justru tertuju pada sosok 'Kak Nisa', salah satu host Kinderflix. Wajah menawan Nisa menarik perhatian, dan bukan hanya anak-anak yang menikmati kontennya, tapi juga banyak penonton dewasa yang terbawa perasaan tertarik padanya. 

Namun, alih-alih menikmati edukasi yang disajikan, beberapa penonton dewasa membuat komentar yang sangat tidak senonoh, yang bahkan bisa dianggap sebagai tindakan pelecehan seksual. Terdapat komentar-komentar yang tidak pantas yang ditujukan kepada Nisa, mengubah esensi dari channel yang semula didedikasikan untuk anak-anak. 

Baca Juga : Jangan Pakai Adblocker Di Youtube, Akunmu Bisa di Blokir!

Reaksi publik terhadap hal ini sangat beragam. Banyak orang yang geram dan merasa tidak nyaman atas komentar-komentar mesum yang membanjiri sosial media yang berhubungan dengan Kinderflix dan Nisa.

Netizen bertanya-tanya mengapa sebagian penonton dewasa malah salah fokus dan memanfaatkan konten edukasi anak untuk kepuasan seksual mereka.

Kinderflix, melalui akun Instagramnya @kinderflix.idn, akhirnya memberikan pernyataan resmi tentang masalah ini. Mereka mengucapkan terima kasih kepada para penonton yang selalu positif dan mendukung kontennya.

Namun, mereka juga menyatakan keprihatinan mereka terhadap komentar-komentar negatif, termasuk yang berkaitan dengan seksualisasi, yang ditujukan kepada Nisa dan host Kinderflix lainnya.

Kinderflix mengharapkan agar video-video mereka tetap bermanfaat bagi anak-anak dan berharap untuk terus menyediakan hiburan dan edukasi yang bermanfaat. Sementara mereka sangat mengapresiasi antusiasme orang tua yang berinteraksi dengan konten mereka, mereka juga berharap bahwa komentar-komentar negatif yang tidak pantas bisa dihindari. 

Apa kamu salah satu dari mereka yang ikut nonton kinderflix?

View this post on Instagram

A post shared by Bapera News (@baperanews)

Baca Juga : Viral Video Bocah Naik ke Atas Genteng Tiru Video YouTube