Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di Orleans Masters 2023
Sejumlah wakil unggulan baru Indonesia akan menjalani Orleans Masters 2023 di Prancis yang dimulai pada hari ini, Selasa (04/04) hingga Minggu (09/04).
BaperaNews - Pebulutangkis terbaik dari berbagai negara akan mengikuti Orleans Masters di Prancis yang masuk di kalender BWF World Tour 2023 tepatnya di Kejuaraan BWF Super 300.
Jadwal Orleans Masters 2023 akan dimulai pada hari ini, Selasa - Minggu (4-9 April 2023) di Palais des Sports, Orleans, Prancis. Turnamen ini akan jadi penutup rangkaian tur Eropa BWF World Tour musim 2023.
Sebelumnya turnamen dilaksanakan di Spanyol di ajang Spain Master 2023. Pada ajang tersebut, Indonesia berhasil mendapat satu gelar juara yakni Gregoria Mariska Tunjung tunggal putri. Gregoria masuk final dan berhasil kalahkan lawannya asal India Pusarla Sindhu dalam dua gim 21-8, 21-8.
Sedangkan di ajang Orleans Masters sebelumnya, tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardhani juga menjadi juaranya setelah mengalahkan wakil Amerika Serikat Iris Wang dengan skor 7-21, 21-19, 21-18.
Sementara wakil dari ganda campuran Lisa Ayu/Rehan Naufal berada di posisi runner up karena kalah dari wakil Singapura Hee Yong Kai/Tai Wen Han 12-21, 21-16, 13-21.
Baca Juga : Jadwal Liga Italia Pekan Ke-28: AC Milan Vs Napoli Hingga Juventus vs Helias Verona
Wakil Indonesia di Orleans Masters 2023
Orleans Masters 2023 ini akan diisi sejumlah wakil Indonesia unggulan baru. Diantaranya ialah :
- Tunggal putra Christian Adinata
- Tunggal putri Ester Nurumi dan Komang Ayu
- Ganda putri Rachel Alesya/Meilysa Trias
- Ganda campuran Amri Syahnawi/Winny Oktaviana, Akbar Bintang/Marsheilla, Zachariah Josiahno/Hediana Juli, dan Adnan Maulana/Nita Violina.
Sementara bagi Gregoria, Orleans Masters 2023 ini bisa jadi ajang untuknya agar tetap bisa mempertahankan gelar juaranya. Wakil Indonesia lainnya yang telah menjadi unggulan dan sering bertandang di ajang bulutangkis internasional yakni :
- Ganda campuran Rehan/Lisa dan Praveen Jordan/Melati Daeva
- Ganda putri Febriana Dwipuji/Amalia Cahya dan Ribka Sugiarto/lanny Tria
- Ganda putra Leo Rolly/ Daniel Martin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, dan Bagas Maulana/Muhammad Fikri
Wakil Indonesia lain seperti tunggal putra Chicco belum bisa ikut karena masih masa pemulihan usai cedera di Swiss Open 2023 lalu.
Jadwal Orleans Masters 2023
- Babak Kualifikasi – Selasa, 4 April 2023
- Babak Semifinal – Sabtu, 8 April 2023 mulai 17.00 WIB
- Babak Final – Minggu, 9 April 2023 mulai 15.50 WIB
Seluruh laga wakil Indonesia di Orleans Masters 2023 bisa disaksikan di iNewsTV atau streaming di Vision+ dan RCTI+. Semangat untuk wakil-wakil Indonesia di Orleans Masters 2203, semoga sukses dan bisa raih prestasi terbaik!
Baca Juga : Kerugian Indonesia Setelah Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023