Bakal Tanding Mulai 18 Juli, Ini Daftar Wakil Indonesia Korea Open 2023
Baca tentang persiapan atlet bulutangkis Indonesia di Korea Open 2023 dan harapan mereka untuk meraih medali emas. Siapa saja yang akan mewakili Indonesia dan bagaimana mereka mengatasi tantangan?
BaperaNews - Sejumlah atlet bulutangkis Indonesia akan mengikuti turnamen internasional Korea Open 2023. Korean Open 2023 jadi ajang yang diikuti atlet unggulan dari Indonesia. Gelar juara pertama atau medali emas pun menjadi target mereka yang bertanding di ajang tersebut.
Sejumlah Wakil Indonesia di Korea Open 2023 sebelumnya menyatakan mengundurkan diri. Diantaranya ialah wakil tunggal putra Anthony Ginting dan Jonathan Christie serta ganda putra Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.
Pasangan ganda putra Kevin/Marcus mengundurkan diri karena Marcus harus menjalani operasi di tulangnya akibat cedera ketika bertanding. Marcus butuh waktu cukup lama untuk pemulihan total, saat ini Kevin telah dipasangkan dengan pemain lain yakni dengan Rahmat Hidayat. PBSI juga memutuskan tidak mengirim wakil ganda putri ke Korea Open 2023.
Otomatis, Indonesia hanya punya sedikit wakil di Korea Open 2023 diantaranya tunggal putra Chico Aura yang telah berhasil menjadi juara Taipei Open 2023, tunggal putri Gregoria Mariska dan Putri Kusuma, dan wakil-wakil ganda putra.
Wakil ganda putra Indonesia ialah yang terbanyak jumlahnya yang diajukan Indonesia di Korea Open 2023 yakni ada 5 pasang. Diantaranya peringkat 1 dunia ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian, kemudian ada Leo Rolly/Daniel Marthin, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Muhammad Fikri/Bagas Maulana, dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan. Di ganda campuran Indonesia mengirim 2 wakil yaitu Praveen Jordan/Melati Daeva dan Fejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja.
Daftar Wakil Indonesia di Korea Open 2023
Tunggal Putra
- Chico Aura Dwi Wardoyo
Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung
- Putri Kusuma Wardani
Baca Juga : Alasan Kevin/Marcus Mundur dari Japan Open dan Korea Open 2023
Ganda Putra
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Ganda Campuran
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja
Jadwal Korea Open 2023
Korea Open 2023 dilaksanakan di Palma Indoor Stadium, Suncheon, Korea Selatan. Berikut jadwal selengkapnya Korea Open 2023 :
- Selasa, 18 Juli 2023: Babak 32 Besar
- Rabu, 19 Juli 2023: Lanjutan babak 32 besar
- Kamis, 20 Juli 2023: Babak 16 besar
- Jumat, 21 Juli 2023: Babak perempat final
- Sabtu, 22 Juli 2023: Babak semifinal
- Minggu, 23 Juli 2023: Babak final
Anda bisa menyaksikan siaran langsung Korea Open 2203 di RCTI+ atau di BWF TV.
Itulah daftar Wakil Indonesia di Korea Open 2023, semoga mereka bisa lakukan yang terbaik dan torehkan medali emas yang membanggakan ya!
Baca Juga : Fajar Dan Rian Ungkap 2 Faktor Kekalahan Di Final Korea Open 2022