Anggi Marito Kuliah Dimana? Simak Perjalanan Pendidikannya
Di tengah sibuknya Anggi Marito sebagai penyanyi jebolan Indonesian Idol, ia tidak lupa pendidikannya. Lalu, Anggi Marito kuliah dimana? Simak selengkapnya!
BaperaNews - Anggi Marito, penyanyi berbakat Indonesia yang lahir pada 6 Maret 2002 di Tapanuli Utara, Sumatera Utara, kini tengah naik daun di industri musik Tanah Air. Di tengah sibuknya Anggi sebagai penyanyi, ia tidak lupa akan pendidikannya. Lalu, Anggi Marito kuliah dimana? simak dibawah ini.
Anggi Marito Kuliah Dimana?
Perempuan berumur 21 tahun ini menapaki jalan musiknya dengan berani, namun tidak banyak yang tahu bahwa Anggi Marito juga seorang mahasiswi jurusan jurnalistik di Universitas Multimedia Nusantara (UMN).
Pilihan Anggi Marito untuk mengambil jurusan jurnalistik bukan tanpa alasan. Dalam sebuah wawancara, Anggi mengungkapkan bahwa jurnalistik sangat berhubungan dengan dunia pekerjaannya sekarang.
"Sebenarnya awalnya aku ngambil itu karena aku merasa tidak cocok dengan jurusan manajemen. Akhirnya masuk ke Ilmu Komunikasi dan kebetulan di UMN itu ada jurusan strategi communication dan ada juga jurnalistik," ucap Anggi.
Perjalanan Anggi Marito dalam dunia musik sejatinya dimulai sejak duduk di bangku sekolah dasar, saat ia mulai les piano dan tergabung dalam sebuah grup musik di kampung halamannya.
Penyanyi yang akrab disapa Boru ini semakin yakin untuk mengejar karir bernyanyi setelah melihat ibunya menjadi bagian dari paduan suara Gereja. Hal ini juga yang mendorongnya untuk aktif berpartisipasi dalam perlombaan-perlombaan antar sekolah.
Setelah lulus dari sekolah menengah atas, Anggi Marito memutuskan untuk melanjutkan studinya di Jakarta. Sambil berkuliah di UMN, Anggi tetap fokus mengembangkan karir bernyanyinya. Ia sukses menorehkan berbagai prestasi, mulai dari menjadi juara ketiga pada ajang pencarian bakat Bintang Panggung Asik tahun 2017, hingga bertahan hingga Top 16 pada The Voice Indonesia 2018.
Baca Juga : Fakta Anggi Marito yang Menarik, Dilamar Kekasih Hingga Susah Bergaul!
Pada tahun 2020 saat pandemi Covid-19, Anggi Marito mencoba peruntungannya di ajang Indonesian Idol Spesial Season atau Season 11. Meski belum berhasil menjadi juara pertama, posisi ketiga yang diraih Anggi dalam ajang tersebut telah membuka jalan bagi karir musiknya.
Setelah lulus dari Indonesian Idol, Anggi Marito langsung bergabung dengan Star Media Nusantara dan menandatangani kontrak eksklusif dengan Universal Music Indonesia.
Pada tahun 2021, Anggi Marito merilis lagu berjudul ‘Cara Mencintaimu’ yang berhasil membangkitkan popularitasnya. Kemudian pada tahun 2022, ia merilis lagu ‘Tak Segampang Itu’ yang viral dan banyak dijadikan backsound di TikTok. Kini kabar terbaru, Anggi masuk dalam nominasi Dahsyatnya Awards 2023.
Dengan semangat dan dedikasinya, Anggi bisa menjadi inspirasi bagi banyak anak muda dalam mengejar impian, dirinya tidak lupa untuk menempuh pendidikan selagi membangun karir.
Anggi Marito sebagai penyanyi jebolan Indonesian Idol dan mahasiswi Universitas Multimedia Nusantara telah menjadi figur yang membuktikan bahwa kesuksesan datang dari kerja keras dan keseimbangan antara karir dan pendidikan.
Baca Juga : Apa Agama Anggi Marito Jebolan Indonesian Idol 2021?