Wujud Dukungan 'Ramah Lingkungan' DPR Sediakan 55 Mobil Listrik di Acara P20
DPR RI akan melaksanakan kegiatan 8th G20 Parliamentary Speakers Summit (P20), DPR sediakan 55 Mobil Listrik untuk dukung energi terbarukan
BaperaNews - DPR (Dewan Perwakilan Rakyat) RI akan melaksanakan kegiatan 8th G20 Parliamentary Speakers Summit (P20) pada tanggal 5 - 7 Oktober 2022 di Jakarta.
Sekjen Indra Iskandar menyebut DPR RI telah siapkan 55 kendaraan listrik merk Hyundai Ionic 5 yang merupakan sponsor dari PT Hyundai untuk melancarkan kegiatan tersebut, kendaraan listrik dipilih sebagai wujud menghargai lingkungan dan karya anak bangsa.
“Ini wujud dukungan dan komitmen DPR RI untuk mengkampanyekan ramah lingkungan serta menghargai karya anak bangsa.
Mobil listrik tersebut dirakit di Indonesia, selama kegiatan, para delegasi akan menggunakan mobil listrik yang juga akan dipakai di acara G20 Bali mendatang” ujarnya.
Adapun sumber listriknya berasal dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Taman Energi DPR di Gedung Nusantara. Di dalamnya terdapat Kompleks Parlemen yang bisa memenuhi 25% kebutuhan listrik untuk Gedung DPR.
“DPR sudah menyiapkan titik-titik charge mobil listrik di kompleks DPR untuk antisipasi” jelasnya.
Baca Juga : Sah! Kendaraan Dinas Pemerintah RI Jadi Mobil Listrik
Salah satu tema yang diangkat di Sidang P20 ialah energi terbarukan dan perubahan iklim, kendaraan listrik sendiri ialah implementasi dari salah satu energi terbaru yang lebih ramah lingkungan karena mengurangi emisi gas rumah kaca.
“DPR RI ingin parlemen bisa menjadi garda terdepan dalam implementasi komitmen internasional yang berkaitan dengan perubahan iklim dan energi terbarukan, DPR ingin Negara-negara undangan tuan rumah dan Negara G20 mengetahui bahwa Indonesia juga bisa membuat kendaraan listrik” terangnya.
Sidang P20 ini juga menjadi ajang kampanye ramah lingkungan sebagai kelanjutan dari Sidang Umum Forum Inter Parliamentary Union (IPU) ke-144 yang dilaksanakan Maret 2022 lalu dimana tema perubahan iklim menjadi fokusnya dan DPR menjadi tuan rumahnya.
Event ini dinilai tepat dilaksanakan mengingat dunia sedang mengalami kemunduran dari sisi lingkungan dan juga energi terbarukan. “Oleh sebabnya, isu masalah lingkungan ini akan jadi isu utama yang dibahas dalam acara P20 mendatang”.
“Sebagaimana yang kita ketahui, Indonesia punya lingkungan alam yang harus mendapat perhatian lebih, kita harapkan dengan adanya sidang P20 ini isu lingkungan bisa jadi salah satu fokus global untuk bisa kembali pulih dan mengalami perbaikan” sambung Ketua Parlemen DPR RI Fadli Zon.
Baca Juga : 189.803 Kendaraan Dinas Pemerintah Bakal Diganti Mobil Listrik Secara Bertahap