Penampilan Kyran Djiwandono, Cucu Prabowo, Curi Perhatian di Pelantikan Presiden
Penampilan Kyran Djiwandono, cucu Prabowo Subianto, mencuri perhatian warganet di pelantikan Presiden 2024-2029.
BaperaNews - Pelantikan Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029 yang berlangsung pada (20/10) tidak hanya menjadi sorotan karena momen seremonial penting, tetapi juga karena kehadiran keluarga presiden terpilih.
Salah satu sosok yang menarik perhatian publik adalah Kyran Djiwandono, cucu dari Prabowo Subianto. Penampilannya di acara pelantikan tersebut ramai diperbincangkan di berbagai platform media sosial.
Kyran, yang mengenakan setelan jas biru lengkap dengan kemeja putih dan dasi biru, berhasil mencuri perhatian banyak orang. Foto dan video dirinya yang beredar kemudian menjadi viral di media sosial.
Banyak warganet yang terpukau dengan ketampanannya, bahkan beberapa menyebut Kyran memiliki visual yang tak kalah dengan idola pop Korea.
Dalam sebuah video TikTok yang diunggah oleh akun @sukamuselamanya, Kyran terlihat berdiri di antara tamu undangan dengan gaya yang sederhana namun memikat.
Baca Juga : Prabowo Subianto Bawa Kucing Kesayangan, Bobby Kertanegara ke Istana Negara
Video tersebut telah ditonton lebih dari 4,5 juta kali, dan Kyran, yang juga mengenakan kacamata, langsung mendapatkan banyak pujian. Beberapa netizen mengaku terpana melihat penampilannya di acara pelantikan tersebut.
Kyran Djiwandono adalah anak dari Thomas Djiwandono, Wakil Menteri Keuangan, yang juga keponakan Prabowo Subianto, sehingga Kyran merupakan cucu Prabowo.
Kehadirannya di acara kenegaraan ini menarik perhatian publik karena hubungan keluarganya dengan presiden.
Meskipun populer di media sosial, informasi mengenai kehidupan pribadi Kyran masih sangat terbatas. Akun media sosialnya pun jarang terekspos ke publik, menambah kesan misterius pada dirinya.
Dalam sebuah buku silsilah keluarga yang dirilis Prabowo pada 2019, Kyran disebut berusia sekitar 13 tahun, sehingga saat ini diperkirakan usianya menginjak 18 tahun.
Popularitas Kyran terus meningkat seiring dengan beredarnya video dan foto-fotonya di berbagai platform. Kehadiran keluarga presiden memang biasanya bagian dari formalitas, namun penampilan Kyran justru menjadi sorotan utama yang tidak terduga dalam acara tersebut.
Baca Juga : Dipakai Prabowo ke Istana Merdeka Saat Pelantikan, Segini Harga Mobil Garuda Limousine
Lihat postingan ini di Instagram