Fakta Tentang Rishi Sunak Usai Jadi PM Inggris: PM Termuda Hingga Crazy Rich
Inggris kembali memiliki Perdana Menteri usai Liz Truss mundur dari jabatannya, kini seorang crazy rich yang juga keturunan India bernama Rishi Sunak resmi dilantik menjadi PM Inggris.
BaperaNews - Inggris kembali memiliki Perdana Menteri baru usai PM sebelumnya Liz Truss mengundurkan diri di hari ke-45 tugasnya. PM Inggris ialah seorang crazy rich keturunan India bernama Rishi Sunak, mulai resmi dilantik pada Senin (24/10).
Rishi Sunak sebelumnya menjadi Menteri Keuangan, ia kini menjadi PM Inggris usai saingannya Penny Mordaunt mengundurkan diri dari pencalonan. Rishi Sunak selama ini menjadi salah satu menteri yang popular, namanya terus meroket usai ia menyatakan mundur dari jabatannya di masa PM Boris Johnson yang banyak membuat kasus.
Kala itu, Rishi Sunak menegaskan untuk tidak akan lagi berada di kabinet Johnson karena merasa jenuh dengan berbagai skandal yang dibuat Johnson. Langkah Rishi Sunak kemudian diikuti Sembilan menteri dan puluhan pejabat Inggris lainnya hingga membuat PM Inggris Boris Johnson mengundurkan diri.
Rishi Sunak dinilai bisa memandang kebijakan politik dengan detail. Rishi Sunak ialah politikus keturunan India – Afrika Timur, ia juga mendukung keluarnya Inggris dari Uni Eropa. Di India, Rishi Sunak lebih dikenal karena istrinya, Akhshata Murthy ialah seorang putri taipan india, yakni putri dari miliarder terkenal, pendiri grup TI Infosys yang bernama Narayana Murthy.
Rishi Sunak dan istrinya Murthy masuk sebagai 250 orang terkaya di Inggris, mereka memiliki harta sekitar US$ 826 juta atau Rp 12,8 Triliun. Rishi juga popular di media sosial, ia terkenal ramah kepada semua orang.
Baca Juga : Alasan Liz Truss Mundur Dari PM Inggris Usai 45 Hari Menjabat
Rishi Sunak PM Termuda Inggris
Selain menjadi PM Inggris pertama keturunan India, Rishi Sunak juga PM Inggris termuda sejak 1812. Rishi kini berumur 42 tahun, lahir di Southampton pada tahun 1980 dari orang tua keturunan India. Orang tua Rishi migrasi ke Inggris pada tahun 1960.
Rishi ialah lulusan sekolah elit Lincoln Oxford, ia juga memiliki gelar MBA dari Stanford University dengan beasiswa. Sebelum terjun ke dunia politik, ia bekerja di Bank Goldman Sachs pada tahun 2001-2004, ia kemudian bekerja pada sebuah lembaga penggalang dana dan perusahaan investor dan lanjut menjadi anggota legislatif pada tahun 2014.
Rishi Sunak jadi anggota parlemen Inggris dengan kenaikan karir tercepat, mampu menjadi PM Inggris hanya dalam waktu 7 tahun sejak masuk ke dunia politik. Rishi jadi harapan Inggris untuk memperbaiki kondisi ekonomi dan krisis yang ada yang sebelumnya disebut-sebut karena kesalahan kebijakan Liz Truss. Rishi diharapkan bisa memperbaiki semuanya dan membawa Inggris lebih baik.
Baca Juga : Pangeran Harry Terancam Diasingkan Raja Charles III Dari Kerajaan